Find Us On Social Media :

Dikira Permen, Artis Cantik Ini Salah Beli Alat Kontrasepsi di Minimarket saa Masih SMP: Aku Pakai Baju Pramuka

By Andriana Oky, Selasa, 7 Februari 2023 | 12:02 WIB

Prilly Latuconsina

GridPop.ID - Prilly Latuconsina membagikan sebuah pengalaman tak terduga di masa kecilnya.

Diakui Prilly Latuconsina dirinya pernah salah membeli alat kontrasepsi.

Prilly Latuconsina mengira alat kontrasepsi tersebut adalah permen.

Cerita ini diungkap Prilly saat berbincang dengan Pras Teguh di YouTube HAS Creative, Minggu (5/1/2023).

Momen tersebut terjadi saat Prilly masih duduk di bangku SMP.

"Waktu SMP, bayangin ngambil itu bayar ke kasir pakai seragam," ungkap Prilly dilansir dari Sosok.ID.

Awalnya ia melihat benda tersebut seperti permen karena bungkusannya yang warna-warni.

Wanita 26 tahun itu juga tak menaruh curiga karena brandnya mirip dengan brand makanan beku.

"Bapak-bapak di belakang aku ketawa, terus si mbak-mbak (kasir) kayak, 'Kamu tahu enggak ini apa?'," cerita Prilly.

Baca Juga: Reza Rahardian Spesial Baginya, Prilly Latuconsina Rupanya Masih Simpan Benda yang Diberikan sang Aktor Sejak 2 Tahun Lalu Ini

"Karena aku lagi pakai baju pramuka," tambahnya.

"Permen kan mbak?" ujar Prilly polos kala itu.

Sang kasir hanya tertawa kecil sembari menasihati Prilly.

"'Bukan', 'Oh terus apa?', 'Nanti aja tanya sama orang tuanya'," paparnya.

Prilly pun pulang dan menanyakan benda tersebut pada sang ayah.

"Pah tadi aku salah beli, ini apa sih?" tanya Prilly ke sang ayah kala itu.

Sayang, hingga detik ini ia tak pernah mendapat jawaban dari sang ayah.

"Nanti juga kamu tahu," jawab Ayah Prilly.

Kondom dikenal sebagai salah satu alat kontrasepsi yang paling populer.

Baca Juga: Persahabatan Sempat Retak, Gritte Agatha Bongkar Kondisi Hubungannya Kini dengan Prilly Latuconsina

Melansir Kompas.com, diungkapkan para ilmuwan menyakini kondom sudah digunakan sejak beribu-ribu tahun yang lalu.

Lukisan yang ditemukan dalam sebuah gua kuno di Perancis, menggambarkan adanya benda yang mungkin menjadi cikal bakal kondom.

Dibanding pil KB atau lainnya, kondom adalah alat kontrasepsi paling murah dan mudah.

Di AS, harga sebuah kondom hanya sekitar 0.1 dollar AS.

Bahkan di sana, kondom bahkan sering dibagikan secara gratis.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: HARAM Lakukan Seks Sebelum Nikah, Prilly Latuconsina Beberkan Tipe Pria Idamannya