Find Us On Social Media :

Saldo Cashback OVO Tak Kunjung Masuk? Cek Dulu 3 Penyebab Serta Cara Mengatasinya Berikut Ini

By Ekawati Tyas, Jumat, 10 Februari 2023 | 14:32 WIB

Penyebab dan solusi saldo cashback OVO tak kunjung masuk ke akun pengguna.

GridPop.ID - Mengapa cashback OVO tidak masuk?

Inilah penyebab saldo cashback OVO tidak masuk serta cara mengatasinya.

Melansir GridFame.ID, OVO merupakan e-wallet yang banyak dipilih masyarakat.

Ya, alasannya tak lain dan tak bukan yakni karena kemudahan serta beragam fitur yang ditawarkan.

Tapi, bagaimana jadinya jika salah satu keuntungan OVO yakni cashback tak kunjung masuk ke akun pengguna?

Sebenarnya ada beberapa penyebab permasalahan tersebut, apa saja?

Berikut ini merupakan 3 penyebab cashback OVO tidak masuk dikutip dari ovoint.com:

- Belum Memasukan Promo Cashback

Salah satu penyebab saldo cashback belum masuk ke akun pengguna yaitu karena belum memasukkan kode promo atau aktifkan promonya.

- Transaksi Belum Selesai

Bagaimana jika syarat dan ketentuan sudah dilengkapi dan kode promo juga telah dimasukkan, tapi saldo cashback tak kunjung masuk?

Baca Juga: Yang Doyan Belanja Wajib Tahu, Begini Cara Bayar TikTok Shop via Gopay, ShopeePay, DANA, dan OVO