Find Us On Social Media :

Tak Perlu Datangi Kantor Cabang, Begini Cara Cek Tagihan PDAM Online via Aplikasi, ATM, dan Marketplace

By Lina Sofia, Senin, 13 Februari 2023 | 13:02 WIB

Cara bayar PDAM online melalui aplikasi, ATM, marketplace

Jika pembayaran Anda memiliki tunggakan, beberapa akses pengecekan tak bisa digunakan dan Anda harus mengeceknya langsung di kantor PDAM sesuai area domisili.

Demikian penjelasan mengenai cara cek tagihan PDAM sebagaimana di atas.

Cara cek tagihan PDAM online lewat website dilansir artikel Kompas.com

PertaPertama, cek tagihan PDAM online bisa dilakukan lewat website. Namun, Anda perlu mencari website resmi PDAM yang ada di domisili Anda.

Untuk di Surabaya misalnya, Anda bisa mengakses http://info.pdam-sby.go.id/aplikasi/rekening/.

Kemudian Anda tinggal mengisi nomor pelanggan dan periode tagihan untuk mengecek tagihan PDAM secara online.

Setelah itu, layar akan menampilkan jumlah tagihan bulanan PDAM. Perlu diketahui, tampilan dari website setiap PDAM berbeda-beda tergantung domisili.

Anda tinggal menyesuaikan data informasi yang dibutuhkan sesuai yang ditampilkan di website PDAM domisili Anda.

Umumnya, cara cek tagihan PDAM ada di halaman depan website agar mudah ditemukan pelanggannya.

Pelanggan hanya perlu mengisi nomor pelanggan PDAM miliknya di kolom yang sudah disediakan.

Baca Juga: Lebih Mudah No Ribet, Berikut Ini Cara Bayar Tagihan Gas Pakai Saldo DANA, Jangan Sampai Kena Denda!

GridPop.ID (*)