GridPop.ID - Serial drama Korea Squid Game season kedua dikonfirmasi akan segera diproduksi.
Teaser dari Squid Game season 2 sudah sempat ditayangkan pada Juni 2022 silam.
Merujuk artikel terbitan Kompas.com, video teaser Squid Game season 2 menampilkan noneka sensor yang menjadi ciri khas dari serial Netflix tersebut.
Netflix juga sempat membagikan pesan khusus dari sutradara, penulis, dan produser eksekutif Squid Game Hwang Dong Hyuk.
Hwang Dong Hyuk menegaskan bahwa baik Lee Jung Jae dan Lee Byung Hun akan mengulangi peran mereka masing-masing sebagai Gi Hun dan Front Man di Musim 2.
"Dan sekarang, Gi Hun kembali. Front Man kembali. Musim 2 akan datang," tulisnya.
Dia juga menyebut Gong Yoo (pria berjas dengan ddakji) mungkin akan kembali juga.
"Pria berjas dengan ddakji mungkin sudah kembali," tulis Hwang Dong Hyuk.
"Anda juga akan diperkenalkan dengan pacar Younghee, Cheolsu," lanjutnya.
Baca Juga: Biodata Artis Oh Young Soo, Pemeran Squid Game yang Didakwa Dugaan Pelecehan Seksual