Find Us On Social Media :

Tips Hidup Atasi Meriang, Ternyata Deretan Makanan Ini Bisa Jadi Obat Alaminya

By Luvy Octaviani, Minggu, 19 Maret 2023 | 21:00 WIB

ilustrasi meriang

Pisang

Pisang adalah camilan yang cocok pengisi energi sekaligus menjadi obat alami untuk meriang. Pisang kaya nutrisi, seperti karbohidrat dan potasium.

Potasium dalam pisang dapt membantu mengisi kembali simpanan elektrolit Anda.

Potasium adalah salah satu elektrolit utama yang dibutuhkan tubuh Anda. Pisang juga mudah dimakan karena teksturnya yang lembut.

Sayuran berdaun hijau

Sayuran berdaun hijau, seperti bayam, kale, kangkung, yang mengandung banuak vitamin, mineral, dan serat.

Sayuran ini sarat dengan senyawa tanaman yang disebut polifenol, yang bertindak sebagai antioksidan untuk melindungi sel dari kerusakan dan membantu melawan peradangan.

Selain itu, sumber zat besi nabati, vitamin C, vitamin K, dan folat, sehingga direkomendasikan sebagai obat alami meredakan meriang.

Makanan pedas

Saat Anda meriang ada baiknya untuk mengkonsumsi makanan pedas. Ini dapat menjadi obat alami untuk meriang.

Sebab, makanan pedas, misal dari cabai, mengandung capsaicin yang memberikan sensasi hangat di tubuh.

Baca Juga: Tips Hidup Bikin Wajah Cerah dengan Daun Kelor, Dijamin Langsung Glowing Bak Artis Korea