Find Us On Social Media :

7 Mukjizat Nabi Muhammad SAW yang Menjadi Rasul Terakhir Umat Islam

By Luvy Octaviani, Kamis, 30 Maret 2023 | 04:32 WIB

Nabi Muhammad SAW

GridPop.ID - Nabi Muhammad merupakan rasul terakhir yang diutus Allah, Beliau lahir di Makkah hari Senin, 12 Rabi’ul Awal pada tahun 571 M.

Dilansir dari laman tribunnews.com, sebelum menjadi seorang Rasul, Nabi Muhammad telah mendapatkan beberapa karunia istimewa dari Allah seperti wajahnya yang bersih dan bersinar.

Muhammad diangkat sebagai Rasul pada usia 40 tahun dengan wahyu pertama yang diterima yakni di Goa Hira.

Pada saat akan mendapatkan wahyu pertamanya, Rasul mendapatkan sebuah mimpi Malaikat Jibril menghampirinya.

Rasul pun menyendiri di Gua Hira tepatnya di sebelah atas Jabal Nur. Disitulah Rasul diperlihatkan bahwa mimpinya adalah benar.

Malaikat Jibril pun datang kepada Rasul dan turunlah wahyu yang pertama yang ia bawakan dari Allah SWT dalam Surat Al ‘Alaq.

Setelah itu, mulailah saat itu Nabi Muhammad melakukan dakwah, di mana awalnya dilakukan sembunyi-sembunyi.

Setelah beberapa tahun melakukan dakwah secara diam-diam, turunlah perintah Allah SWT dalam surat al-hijr ayat 94 dan memerintahkan Nabi untuk berdakwah secara terang-terangan.

Selain itu, Nabi Muhammad juga memiliki mukjizat yang diberikan oleh Allah SWT untuk memperkuat hujjah-nya bagi manusia.

Dilansir dari laman kompas.com, berikut 7 mukjizat Nabi Muhammad SAW:

1. Turunnya Al Quran

Baca Juga: Sempat Tentang Ajaran Nabi Muhammad, Ini Sosok Abu Sufyan Musuh Nabi yang Dapat Hidayah Masuk Islam

Dilansir dari buku 300 Mukjizat Nabi Muhammad SAW (2008), Al Quran merupakan mukjizat terbesar Nabi Muhammad SAW.

2. Peristiwa Isra Miraj

Mukjizat Nabi Muhammad SAW berikutnya adalah peristiwa Isra Miraj.

Diberitakan Kompas.com (17/2/2023), Isra Miraj merupakan perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Mekkah ke Masjid Al Aqsa di Yerusalem.

Kemudian Nabi Muhammad SAW dinaikkan ke langit ketujuh atau Sidratul Muntaha.

Dalam perjalanan itu, Nabi Muhammad mendapatkan perintah agar umat Islam menunaikan shalat lima waktu dalam sehari.

3. Membelah bulan

Rasulullah pernah diminta oleh kaum kafir untuk membuktikan kenabiannya.

Rasulullah kemudian menunjuk bulan dengan jarinya dan bulan itu pun terbelah menjadi dua.

Meskipun begitu, orang-orang kafir menganggap kejadian itu sebagai sihir.

4. Kerikil bertasbih

Baca Juga: Kisah Pria Tunanetra yang Sembuh Usai Berjumpa dengan Nabi Muhammad Lewat Mimpi, Penglihatannya Langsung Pulih karena Ini

Sahabat Nabi Muhammad pernah mendengar sebuah batu kerikil bertasbih saat dipegang Rasulullah.

Peristiwa itu terjadi pada sebuah halaqah.

Menurut NU Online, mukjizat kerikil bertasbih diceritakan dalam sebuah hadis dari Abu Dzar berikut:

"Sesungguhnya aku menyaksikan Rasulullah ? di dalam sebuah halaqah; di tangan beliau ada batu kerikil, lalu batu kerikil itu bertasbih di telapak tangannya. Bersama kami ada Abu Bakar, Umar, Utsman, dan Ali—semoga Allah merahmati semuanya—maka orang-orang yang berada dalam halaqah semua mendengar tasbih batu-batu tersebut."

5. Air mengalir dari jari tangannya

Diberitakan KompasTV, mukjizat Nabi Muhammad lainnya adalah ketika beliau bisa mengalirkan air dari jari tangannya.

Kisah ini datang bertepatan dengan hari Al Hudaibiyah atau perjanjian.

Saat itu, orang-orang merasakan haus yang sangat luar biasa.

Hal ini membuat mereka akhirnya bergegas menuju ke Rasulullah tepat setelah wudu.

Baca Juga: Kisah Wafatnya Putri Tercinta Nabi Muhammad Fatimah Az Zahra di Awal Ramadhan, Sayyidina Ali Sampai Terpukul saat Ziarahi Makam Kekasihnya

6. Menghapus kekeringan

Seseorang pernah meminta kepada Nabi Muhammad untuk berdoa agar hujan turun.

Permintaan itu disampaikan ketika Nabi Muahmmad sedang berkhutbah pada shalat Jumat.

Nabi Muhammad pun memanjatkan doa kepada Allah SWT sampai Jumat berikutnya.

Seseorang kemudian datang membawa kabar kepada Rasulullah bahwa banyak rumah telah mengalami kerusakan akibat hujan yang turun dalam waktu lama.

Nabi Muhammad pun kembali berdoa agar hujan tersebut bisa pindah ke Madinah sesuai dengan permintaan umatnya.

Lalu, awan-awan mendung yang membawa hujan pun langsung bergerak ke pusat kota.

7. Segelas susu yang mengenyangkan

Mukjizat Nabi berikutnya adalah satu gelas susu yang bisa mengenyangkan banyak orang.

Peristiwa itu terjadi ketika Nabi Muhammad bersama dengan Abu Hurairah dan teman nabi yang sangat miskin merasa kelaparan.

Kemudian Nabi menemukan satu gelas susu dan mengundang banyak orang datang ke rumahnya.

Abu Hurairah menjadi orang pertama meminum susu tersebut dan diikuti oleh semua orang lainnya.

Atas kehendak Allah, segelas susu tersebut cukup untuk mengenyangkan semua orang.

Itulah 7 mukjizat Nabi Muhammad di antara ratusan mukjizat yang diturunkan oleh Allah SWT. GridPop.ID (*)

Baca Juga: Kisah Nabi Muhammad SAW Perlakukan Lelaki yang Ingin Membunuhnya, Bikin Para Sahabat Syok: Apa Tidak Salah?