Find Us On Social Media :

3 Negara yang Bernasib Sama dengan Indonesia, Gagal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

By Andriana Oky, Kamis, 30 Maret 2023 | 19:42 WIB

Ilustrasi piala dunia

GridPop.ID - Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023 imbas pembatalan dari FIFA.

Selain Indonesia, ada beberapa negara lain yang juga mengalami nasib yang sama.

Beberapa negara berikut ini juga batal menjadi tuan rumah piala dunia.

Ada negara apa saja? Melansir laman Super Skor berikut rangkumannya.

1. Nigeria

Negara asal Afrika ini gagal menyelenggarakan Piala Dunia hingga dua kali.

Pertama, Piala Dunia U20 1991, negara itu dicoret sebagai tuan rumah karena skandal menggunakan pemain yang berumur di atas 20 tahun, hingga turnamen tersebut di pindah ke Portugal.

Yang kedua turname pada tahun 1995, kala itu wabah meningitis menyerang negara itu sehingga turnamen piala dunia U20 dipindah ke Qatar.

2. Yugoslavia

Baca Juga: Biodata Artis Pele, Legenda Sepakbola Brasil yang Kini Tutup Usia, Rekor Pernah 3 Kali Juara Piala Dunia

Yugoslavia mempunyai kesempatan menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 1993.

Namun, gagal terlaksana karena terjadi perang pasca-runtuhnya Uni Soviet.