Hasilnya menunjukkan bahwa pasien mengalami penurunan glukosa darah yang signifikan (17 persen), trigliserida (9 persen), kolesterol total (8 persen), dan kolesterol LDL (12 persen) dan VLDL (9 persen).
2. Ginseng
Penelitian menemukan bahwa ginseng mengandung sifat anti-diabetes. Saat Anda mengkonsumsi ginseng, penyerapan karbohidrat melambat.
Lalu, sel mengambil dan menggunakan lebih banyak glukosa.
Bagi penderita diabetes, ini dapat membantu menurnkan kadar glukosa darah sekitar 15-20 persen, lebih baik dari pada plasebo, seperti yang ditunjukkan oleh tim peneliti dari University of Toronto.
3. Peppermint
Peppermint bisa menjadi obat alami Anda untuk melawan kondisi diabetes, serta penyakit jantung, penuaan, dan kanker.
Manfaat peppermint terhadap diabetes karena ada kandungan herbal ini mengandung antioksidan.
4. Bawang putih
Bawang putih adalah salah satu bumbu dapur yang dapat Anda manfaatkan menjadi obat alami untuk melawan diabetes.
Itu karena bawang putih menunjukkan kekuatan anti-inflamasi terkuat di antara jenis bawang lainnya, menekan dengan tepat sitokin yang bekerja pada diabetes.
Selain itu, bawang putih juga mampu menurunkan gula darah dan lipid, serta protein C-reaktif (penanda peradangan).
Baca Juga: 5 Manfaat dan Bahayanya Berhubungan Intim saat Menstruasi, Para Pasutri Wajib Tahu!