"Gue lebih nyaman orang kenal karena pribadinya aja.
Makanya gue coba bersosialisasi dengan baik," ucap Raffi dikutip dari YouTube Macan Idealis.
Ia lantas memberikan contoh bagaimana dirinya mencoba merangkul orang dari berbagai kalangan.
"Contoh mau YouTuber baru, mau lama kek, yang subscriber baru dua kek atau 200, gue pengin terus berinteraksi sama mereka," ujar Raffi.
"Karena gue pernah di fase susah, gue pernah di bawah banget," lanjutnya.
Lantaran pernah merasakan di fase susah, ayah Rafathar dan Rayyanza mengaku akan sangat senang saat ada orang yang datang untuk sekedar menyapanya.
"Kadang itu jangankan dibantu, orang inget nama kita aja, udah seneng banget," tutur Raffi.
"Cara menghargai orang itu semurah-murahnya cukup mengenal namanya, itu apresiasi paling standar yang orang itu seneng banget.
Misal lo orang besar, tiba-tiba lo 'bro apa yang gue bisa bantu?' Itu (rasanya) waaah," kata Raffi.
"Padahal lo enggak ngasih duit.
Itu karena gue pernah merasakan hal itu, gue enggak boleh lupa saat-saat itu," lanjutnya.
GridPop.ID (*)