Dalam postingan tersebut, Ari Wibowo memilih untuk menutup kolom komentarnya agar tak menimbulkan huru-hara publik.
"Maaf comment di disable dulu ya, krn kita ngga mau postingan ini malah dijadikan lahan gosip."
Diberitakan Kompas.com sebelumnya, Ari Wibow sudah mendaftarkan permohonan cerai kepada Inge Anugrah di PN Jakarta Selatan.
Sidang perceraian tersebut terdaftar dengan nomor 324/Pdt.G/2023/PN.Jkt.Sel.
Diketahui, sidang perdana perceraian Ari Wibowo sudah digelar 17 April 2023 di PN Jakarta Selatan.
Namun sidang itu ditunda lantaran Ari Wibowo menunjuk kuasa hukum yang baru untuk kasus tersebut. Sedangkan nama kuasa hukum yang terdaftar berbeda.
“Jadi sidang perdana belum bisa menerima tim pengacara Ari karena yang masukan berkas itu Damayanti yang hadir Saragih bukan tim Damayanti,
jadi hakim bilang ini 2 kantor hukum berbeda mana yang diputuskan dulu,” tutur Petrus.
GridPop.ID (*)