Find Us On Social Media :

Benarkah Musik Bisa Tingkatkan Gairah Seks saat Berhubungan Intim? Begini Kata Sang Ahli

By Grid.,Helna Estalansa, Sabtu, 22 April 2023 | 08:46 WIB

Musik Tingkatkan Gairah Saat Berhubungan Intim dengan Pasangan? Ini Penjelasan Psikolog Klinis

Musik telah menjadi bagian dari peradaban manusia sekaligus wadah komunikasi atau ekspresi diri.

Jurnal ilmiah Jurnal Kesehatan Psikoseksual tahun 2022 menemukan adanya relevansi yang kuat antara musik dengan seks.

Musik dan seks menempati posisi yang sama dalam otak manusia yaitu sistem limbik dan korteks prefrontal yang memberikan efek positif dan “hadiah” bagi manusia.

Bahkan, bukti empiris menunjukan manfaat positif pemakaian musik dalam aktivitas seksual manusia.

Hal Inilah yang menginisiasi lagu “Come Closer” untuk menjembatani keinginan pasutri agar terus dekat, romantis, dan intim.

Melalui genre musik elektronik, lagu ini diharapkan dapat membantu pasangan dalam mengekspresikan diri lebih baik dan mengatasi kesenjangan kepuasan yang ada.

Pasangan dapat meraih kualitas hubungan dan intimasi yang lebih baik.

Duo Soundwave, Jevin Julian dan Rinni Wulandari, mengaku memahami kejenuhan dan tantangan komunikasi yang dialami oleh pasangan.

"Kami percaya bahwa music is a universal language, artinya bisa menyatukan siapapun dan mengekspresikan apa yang sulit disampaikan," kata Rinni pada acara yang sama.

Lewat lagu Come Closer dengan Durex mereka berharap pasangan bisa mengekspresikan diri lebih baik dan meraih intimasi yang lebih erat sembari mendengarkan musik favoritnya.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Musik Tingkatkan Gairah Saat Berhubungan Intim dengan Pasangan? Ini Penjelasan Psikolog Klinis"

Baca Juga: Dijamin Bikin Istri Orgasme Lebih Cepat, Ini Dia 3 Cara Eksplorasi Payudara yang Wajib Diketahui Para Suami

(*)