Find Us On Social Media :

4 Posisi 'Tempur' Bareng Pasangan di Atas Ranjang yang Bisa Redakan Stres, Beban Hidup Auto Terlupakan!

By Ekawati Tyas, Rabu, 26 April 2023 | 19:15 WIB

Ilustrasi posisi bercinta yang dapat membantu meredakan stres.

GridPop.ID - 4 Gaya bercinta yang dapat meredakan stres.

Siapa sangka melakukan hubungan suami istri menimbulkan salah satu manfaat yakni meredakan stres.

Mengutip Kompas.com, berdasarkan studi yang dilakukan oleh Superdrug Online Doctor, pasangan yang lebih sering bercinta terbukti memiliki tingkat stres yang lebih rendah ketimbang pasangan yang jarang bercinta.

Sebab, orgasme akan memicu pelepasan oksitosin, penghilang stres terbesar, dan setelah seks berakhir dapat benar-benar meningkatkan suasana hati.

Para peneliti bertanya kepada peserta tentang tingkat stres mereka saat ini dan kemudian membandingkan data dengan berapa kali mereka berhubungan seks per bulan.

Pasangan yang berhubungan seks sebanyak enam kali per bulan dilaporkan 'stres berat'.

Sedangkan mereka yang melakukan hubungan seks sebanyak tujuh kali per bulan merasa 'sangat stres', dan seterusnya semakin sering berhubungan seks semakin rendah tingkat stresnya.

"Orang-orang yang mengatakan mereka 'sama sekali tidak stres' melaporkan berhubungan seks rata-rata sembilan kali per bulan, yang mana ini berarti hampir 50 persen lebih banyak melakukan hubungan seks ketimbang mereka yang merasa 'stres berat'," demikian data penelitian itu.

Nah, mengutip Nova.ID berikut ini 4 posisi bercinta yang dapat meredakan stres:

- Lotus

Posisi pertama ini adalah varian posisi bercinta yang menggunakan dasar pose meditasi.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Dikenal Paling Cabul dan Mesum, Pantas Doi Jago di Ranjang

Ajak pasangan untuk saling bersila dengan posisi saling memeluk erat satu sama lain.

Lalu lilitkan kaki serta lengan ke tubuh pasangan.

Sebaiknya pastikan posisi pasangan nyaman, sebab pasangan akan menopang tubuhmu selama sesi bercinta.

Jika selesai orgasme, jangan buru-buru rebahan.

Tapi, nikmati waktu sesaat untuk berpelukan dan merasakan sensasi rileks tanpa melakukan apa pun.

- Berdiri

Posisi bercinta berdiri memungkinkan stimulasi G-spot dan eksplorasi maksimal ke klitoris.

Gaya ini juga cukup praktis, sebab kamu hanya perlu merentangkan kaki sambil bersandar di tembok.

Pasangan dapat masuk dari belakang.

- Doggy

Posisi doggy memungkinkan kita cukup duduk santai dan menikmati usaha pasangan untuk membuat orgasme.

Baca Juga: 5 Bagian Tubuh Pria yang Jika Dikecup atau Disentuh akan Membuat Gairah Seks Memuncak, Istri Wajib Tahu!

Kamu hanya perlu duduk dalam posisi merangkak, sedangkan pasangan akan masuk dari belakang.

- Misionaris

Gaya misionaris memang menjadi gaya bercinta yang umum, tapi posisi ini bisa dibuat menjadi lebih intim dan hangat.

Posisi kita di bawah dan pasangan di atas ini disebut gaya paling rileks dan bisa membangun kedekatan lebih dalam dengan pasangan.

Pertahankan kontak mata dengan pasangan agar hubungan seks semakin lebih intim.

Selain itu, bangun kedekatan lebih dengan pasangan lewat ekstra ciuman. Nikmati setiap prosesnya tanpa memikirkan sumber keresahan.

GridPop.ID (*)