Find Us On Social Media :

Kades Kertaharja Digerebek Bersama Wanita Lain Saat Malam Lebaran 2023, Warga Murka Habis Kesabaran hingga Lakukan Ini

By Luvy Octaviani, Kamis, 27 April 2023 | 17:17 WIB

Ilustrasi Penggerebekan

GridPop.ID - Kasus perselingkuhan yang dilakukan oleh Kades Kertaharja membuat warga murka.

Dilansir dari laman tribunwow.com, Camat Cijeungjing Iyus Sunardi mengungkap detik-detik penggerebekan sang kades selingkuh tersebut.

Suasana Idul Fitri pada hari lebaran di Desa Kertaharja Sabtu (22/4/2023) malam mendadak heboh.

AT yang tidak lain adalah orang nomor satu di Desa Kertaharja tersebut digrebek warga saat berada di rumah perempuan di salah satu desa di Cijeungjing.

Warga yang dari awal mencurigai kehadiran Pak Kades di malam lebaran tersebut menggerebek yang bersangkutan dan membawanya ke Polsek Cijeunjing bersama ibu-ibu tuan rumah tersebut.

“Kejadian yang Sabtu (22/4) malam, pas lebaran. (Hal) tersebut sebenarnya sudah kejadian untuk ketiga kalinya,” ujar Iyus Sunardi.

Sebenarnya pada kejadian serupa bulan Februari 2023 lalu, menurut Iyus, juga sudah membuat surat pernyataan tidak akan melakukan perbuatan yang sama.

Dan siap mengundurkan diri dari jabatannya sebagai kades.

“Waktu itu kami tetap memberikan untuk melaksanakan tugas sebagai Kades. Selain beliau terpilih sebagai kades atas pilihan masyarakat dan sikon masyarakat masih kondusif,” imbuhnya.

Baca Juga: 8 Tips Hindari Perselingkuhan Setelah Berumah Tangga, Pasutri Wajib Tahu Agar Hubungan Tak Hancur

Tetapi kejadian serupa, menurut Iyus, terulang kembali pada Sabtu malam pas hari H Lebaran.

Kondisi memanas, mungkin warga sudah habis kesabarannya.

“Sudah bikin pernyataan, tapi malah dilanggar sendiri. Prihatin juga,” ujar Iyus.

Sementara mengutip dari laman tribunnews.com, buntut dari permasalahan ini Kades Kertaharja, Kecamatan Cijeungjing, Ciamis, Jawa Barat, AT, mengundurkan diri dari jabatannya seusai digerebek warga.

AT diduga berselingkuh dengan wanita bersuami.

AT menyatakan mengundurkan diri sebagai kepala desa seusai menjalani rapat musyawarah desa (musdes) luar biasa yang berlangsung di Balai Desa Kertaharja, Senin (24/4/2023) siang.

Musdes luar biasa tersebut dihadiri langsung oleh Camat Cijeungjing Iyus Sunardi, Kapolsek, Danramil, Ketua MUI, BPD berikut tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.

Camat Cijeungjing, Iyus Sunardi kepada Tribun Selasa (25/4/2023) menyebutkan bahwa AT sudah menyatakan secara resmi mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Kades Kertaharja.

“Surat pernyataan pengunduran diri secara resmi sudah disampaikan kemarin (Senin, 24/4) pada musdes. Saya bersama Muspika hadir pada kesempatan tersebut,” ujar Iyus Sunardi kepada Tribun Selasa.

Baca Juga: Apa yang Bisa Kita Lakukan Ketika Pasangan Selingkuh? Simak 3 Tips Ini Jika Pasangan Main Serong

Meski sudah ada pernyataan resmi dari yang bersangkutan, namun menurut Iyus Sunardi pihaknya masih menunggu laporan resmi dari Desa/BPD untuk disampaikan kepada Bupati melalui Camat.

Agar pelayanan kepada masyarakat tetap jalan dan tidak boleh terganggu serta kondusivitas tetap terjaga, katanya, tugas-tugas pelayanan administrasi sementara dilaksanakan oleh Sekdes.

“Sekdes sementara ditunjuk sebagai pelaksana tugas Kades. Sambil menunggu proses selanjutnya dari Bupati,” katanya.

Setelah ada keputusan dari Bupati, ungkap Iyus, baru diangkat Pjs Kades.

Pjs Kades akan bertugas sampai terpilihnya Kades Definitif melalui mekanisme PAW.

“Itu pun kami masih menunggu keputusan Pak Bupati untuk langkah selanjutnya,” ujar Camat.

GridPop.ID (*)