GridPop.ID - Proses perceraian Venna Melinda dan Ferry Irawan masih berlangsung.
Kuasa hukum Venna Melinda, Hotman Paris, justru tak pernah menghadiri sidang perceraian kliennya dengan Ferry Irawan.
Bukan tanpa alasan, Hotman Paris mengungkap kenapa dirinya dan Venna Melinda tak pernah hadir dalam persidangan.
Seperti diketahui, Hotman Paris merupakan kuasa hukum yang menangani kasus dugaan KDRT dan perceraian Venna Melinda.
Sebelumnya kuasa hukum Ferry Irawan diketahui menantang Hotman Paris untuk datang saat sidang perceraian Venna Melinda.
Namun dengan santai, pengacara bergaya perlente ini menyatakan, hal itu tidak perlu dilakukan.
"Kasus ada yang relatif sederhana, ada yang raksasa," ujar Hotman Paris saat ditemui Grid.ID di kawasan SCBD, Jumat (28/4/2023).
"Ibarat pertandingan tinju, masak gurunya harus turun?" imbuh Hotman Paris.
"Cukup yang turun sabuk hitam atau cokelat. Yang pasti kita selalu berikan pendampingan."
"Karena sebelum sidang pun Venna selalu datang kepada saya," jelas Hotman Paris.
Meski tidak pernah hadir langsung, Hotman Paris tetap memantau setiap perkembangan kasus yang ditanganinya.
"Artinya, walaupun kasusnya kecil, tetap saya pantau. Misal kayak harus ada surat kuasa buat kembalikan harta, itu atas briefing dari saya."
"Venna mana tahu kalau bukan dari gurunya," pamer sang pengacara.
Sementara itu sidang perdana dugaan KDRT Ferry Irawan kepada Venna Melinda telah digelar pada Senin (27/3/2023), di Kediri, Jawa Timur.
Sebelumnya Ferry Irawan telah mengajukan permohonan cerai terhadap Venna Melinda ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada Selasa (7/2/2023).
Sehari setelahnya, Venna Melinda menggugat cerai Ferry Irawan.
Namun Venna Melinda telah mencabut gugatan cerai terhadap suaminya, Ferry Irawan, pada Kamis (2/3/2023), atas instruksi majelis hakim.
Persidangan dengan agenda pembacaan gugatan telah digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (30/4/2023).
Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul "Jadi Kuasa Hukumnya, Hotman Paris Malah Tak Pernah Hadiri Sidang Venna Melinda & Ferry Irawan: Cukup"
GridPop.ID (*)