Find Us On Social Media :

7 Cara Membersihkan Penyimpanan WhatsApp yang Penuh, HP Nggak Lemot Lagi!

By Andriana Oky, Sabtu, 3 Juni 2023 | 17:17 WIB

ilustrasi WhatsApp

GridPop.ID - WhatsApp merupakan salah satu aplikasi pesan yang populer saat ini.

Berbagai kemudahan ditawarkan oleh aplikasi WhatsApp.

Namun ada kendala yang kerap ditemukan oleh para pengguna WhatsApp.

Kendala dimaksud adalah saat penyimpanan WhatsApp penuh yang menyebabkan memori internal ponsel ikut bertambah.

Alhasil kinerja ponsel pun akan melambat secara perlahan.

Lalu, bagaimana cara menghilangkan penyimpanan penuh di WA?

Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi penyimpanan WA penuh adalah membersihkan sumbernya, tak lain tak bukan adalah file media.

Melansir TribunManado.co.id berikut 7 cara membersihkan penyimpanan WhatsApp.

1. Buka aplikasi WhatsApp dan klik menu “Settings”.

2. Selanjutnya, pilih opsi “Penyimpanan dan Data” dan klik “Kelola Penyimpanan”.

Baca Juga: Ramai di Twitter Tautan wa.me/settings Bikin WhatsApp Eror, Begini Cara Mengatasinya!

3. Di opsi “Kelola Penyimpanan”, terdapat terdapat tiga pilihan penghapusan media dari penyimpanan WhatsApp.

4. Pertama, pengguna bisa menghapus media-media dengan besar file lebih dari 5 MB yang dikirimkan dari semua ruang obrolan, baik individu maupun grup.

5. Kemudian, pengguna dapat menghapus media yang telah diteruskan berkali-kali.

6. Ketiga, pengguna juga bisa menghapus media yang dikirimkan dari tiap ruang obrolan, baik individu maupun grup.

7. Di ketiga pilihan tersebut, pengguna dapat menghapus semua media sekaligus atau memilih sebagian saja.

Dengan membersihkan file media, penyimpanan WhatsApp akan berkurang, sehingga tidak terlalu membebani memori internal ponsel.

Langkah lainnya adalah mematikan fitur auto-download video dan gambar.

Mengutip Kompas.com, secara default, pesan foto dan video akan terunduh otomatis di WhatsApp. Namun, pengguna bisa menonaktifkannya secara manual.

Adapun cara mematikan auto-download di WhatsApp, yaitu:

Baca Juga: Jangan Galau Nomor Doi Gagal Disave! Begini Cara Mengatasi Kontak Baru Tidak Muncul di WhatsApp

Selanjutnya adalah mengurangi Status WhatsApp juga akan membantu mengurangi penyimpanan WhatsApp.

Pasalnya, status yang dilihat akan terunduh dan tersimpan di memori internal ponsel. Semakin masif pengguna mengamati status di WhatsApp, semakin banyak pula memori yang termakan.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: 3 Cara Mengatasi Pesan WhatsApp yang Pending, Kuncinya Jangan Langsung Panik!