Manfaat Hubungan Intim
Mengutip Banjarmasinpost.co.id, hubungan intim bisa menjadi bentuk olahraga ringan.
Bahkan penelitian menemukan bahwa seks mampu membakar 150 kalori per jam.
Tapi itu bukan berarti bisa mengganti olahraga dengan aktivitas seksual.
Lebih lanjut, hubungan intim juga mampu meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
Penelitian menunjukkan bahwa individu yang melakukan hubungan seks satu atau dua kali seminggu memiliki lebih banyak imunoglobulin A (IgA) dalam air liur mereka.
Antibodi ini membantu mencegah penyakit dan dapat membantu bertahan melawan human papillomavirus (HPV).
Selain itu, saat orgasme maka tubuh akan melepaskan oksitosin hingga mampu membuat tidur nyenyak.
Manfaat seks lainnya yaitu mampu mengurangi rasa sakit hingga meredakan stres.
GridPop.ID (*)