Find Us On Social Media :

Salah Satunya Atur Posisi Hubungan Intim, Inilah 5 Cara Meningkatkan Potensi Hamil Anak Perempuan

By Ekawati Tyas, Selasa, 13 Juni 2023 | 17:45 WIB

Ilustrasi hamil

GridPop.ID - Memiliki keinginan hamil anak perempuan? Ternyata perlu perhatikan hal ini termasuk saat hubungan intim.

Ada pasutri yang mendambakan memiliki anak laki-laki.

Tapi, ada juga yang begitu ingin dikaruniai anak perempuan.

Alhasil pasutri melakukan beragam cara agar dikaruniai anak perempuan.

Namun ternyata ada sejumlah cara yang bisa dilakukan guna meningkatkan peluang hamil anak perempuan.

Melansir Kompas.com, lakukan cara berikut ini sebagai solusinya.

- Pahami Siklus Ovulasi

Terbentuknya jenis kelamin laki-laki atau perempuan ternyata juga ditentukan oleh waktu hubungan intim.

Disarankan melakukan hubungan badan beberapa hari sebelum wanita berovulasi jika ingin hamil anak perempuan.

Tapi, jika bercinta terlalu dekat dengan ovulasi maka berpotensi besar hamil anak laki-laki.

Pasalnya, sperma bisa hidup hingga lima hari.

Baca Juga: Wanita Dapat Alami Orgasme Tanpa Berhubungan Intim, Kok Bisa?