GridPop.ID - Menjadi orang nomor satu di Indonesia tentu saja terus menjadi pusat perhatian.
Terbaru, Ibu Negara yakni Iriana banjir pujian karena penampilan sederhananya.
Momen tersebut saat ibu Iriana sedang menunggu Presiden Jokowi di depan masjid yang kemudian menjadi viral di TikTok.
Dilansir dari laman tribunwow.com, momen Ibu Iriana tengah menunggu Presiden Jokowi shalat Jumat di depn masjid dengan pakaian sederhana beredar di media sosial.
Satu di antara video momen itu diabadikan oleh akun Tiktok @beritadesatv, Sabtu (22/7/2023).
Kejadian Ibu Iriana menunggu Presiden Jokowi shalat Jumat terjadi di Masjid Al Jihad Tanjung Agung, Bengkulu Utara, Jumat (21/7/2023).
Pada momen itu, terlihat Ibu Iriana Jokowi yang mengenakan jilbab putih dan baju bermotif tengah duduk di depan gerbang masjid.
Ibu negara tersebut nampak sederhana dengan hanya memakai sepatu kets berwarna hitam.
Bahkan, Ibu Iriana juga tak bersolek seperti halnya para ibu negara lainnya padahal momen itu terjadi kala Presiden Jokowi bertugas meninjau Kabupaten Bengkulu Utara.
Baca Juga: Dikira Bapak dan Anak Gegara Terpaut Usia 34 Tahun, Pernikahan Beda Usia Ini Viral di TikTok
Terlihat juga seorang wanita berbaju hitam yang disinyalir sebagai paspampres Ibu Iriana.
Sontak, mengetahui sedrerhananya Ibu Iriana Jokowi yang mau duduk di depan gerbang dengan pakaian sederhana saat menemanu dinas presiden membuat warganet terenyuh.
Komentar-komentar warganet turut diunggah oleh akun Tiktok @beritadesatv, Minggu (23/7/2023).
Para warganet mengaku terenyuh akan sikap sederhana ibu negara mereka.
Bahkan, satu di antara warganet berujar jika mereka akan merindukan sosok sederhana seperti Ibu Iriana dan Presiden Jokowi yang tak lama lagi akan purna tugas.
"Tak akan ada ibu negara seperti ini lagi yg akan kami jumpai, kami pasti rindukan sosok seperti ibu iriana," tulis @alamtaqhada.
"Seorang ibu negara sesederhana itu, sehat sllu ibu Jokowi' Iriana Jokowi. Tuhan sllu memberkahi," tulis @GHO-BY.
"Dari presiden pertama, sampai Presiden Jokowi, aku masih hidup, usiaku setua ini, blm ada sosok sederhana dan merakyat spt Bu Iriaian, trmksh bu," tulis @MarlinaHutagalung.
@beritadesatv Ibu Iriana duduk di pigura masjid menunggu presiden Jokowi sholat #ibunegara #irianajokowi #irianajokowidodo #presidenjokowidodo #tiktokberita #beritadesatv #paspampres #paspampresindonesia ♬ suara asli - BERITADESATV
Sebagai tambahan yang mengutip dari laman parapuan.co, Iriana Jokowi sendiri dikenal dengan penampilan sederhananya.
Baca Juga: Viral di TikTok Istilah Trophy Wife, Ternyata Ini Maknanya yang Deskripsikan Seorang Istri
Diketahui, Iriana Jokowi lahir di Surakarta, 1 Oktober tahun 1963. Ia merupakan anak pertama dari lima bersaudara.
Nama Iriana diambil dari nama salah satu pulau di Indonesia, yakni Irian Jayapura.
Ternyata, nama tersebut merupakan pemberian dari kakek Iriana.
Lahir dari keluarga pendidik, sang kakek berprofesi sebagai guru di Irian Jayapura.
Ibu Negara ini pernah menempuh pendidikan di SMAN 3 Solo, Jawa Tengah.
Sekolah inilah yang menjadi awal mula pertemuan Iriana dengan Jokowi.
Saat itu, Iriana adalah teman dari adik Jokowi, Iit Sriyanti.
Iriana menikah dengan Jokowi pada 24 Desember 1986. GridPop.ID (*)