GridPop.ID - Ada banyak istilah baru yang viral di TikTok.
Seperti yang akan kita ulasan berikut ini.
Salah satunya yakni ada kata Bjir yang belakangan ini juga viral di TikTok.
Ternyata, kata ini juga kerap dijumpai di berbagai media sosial lainnya seperti di Instagram, Facebook hingga Twitter.
Lantas apa arti dari kata Bjir yang viral di TikTok ini?
Arti kata bjir
Sebelum bjir, istilah gaul lain dengan arti serupa juga viral di media sosial.
Kata tersebut adalah anjir. Familiar, bukan?
Ternyata, bjir punya arti kata sama seperti anjir.
Arti bjir (bjier/bjiirr) adalah pelesetan dari kata njir (anjir), dan anjir asal kata dari anjing.
Arti kata bjir dalam bahasa gaul penggunaannya multi konteks.
Baca Juga: Viral di TikTok Istilah Situationship, Ternyata Ini Artinya, Berikut Contoh Penggunaan Kalimatnya
Yaitu dipakai ketika seseorang lagi kaget/marah/senang/kesal/keren/menghina halus/memuji sesuatu.
Asal mula kata Bjir ini karena typo atau salah ketik huruf "n" menjadi "b", njir jadi bjir, pada gambar meme di grup meme, setelah diposting baru kelihatan ternyata typo.
Belum sempat diedit tapi sudah dibully duluan sama anggota grup lainnya.
Kata bjir tersebut ternyata diterima, disukai dan digunakan anggota grup.
Sehingga dibuat ditiap meme yang berhubungan dengan ekspresi itu.
Karena makin tersebar, grup lain juga menggunakan istilah ini dan penyebarannya pun makin meluas.
Typo tersebut terjadi karena Huruf "N" (njir) dekat dengan huruf "B" (bjir)
Istilah gaul anjir, anjer, njir, dan bjir, biasanya diikuti oleh 'relate bet'.
Nah, apa arti kata relate bet?
Arti kata relate bet biasa digunakan oleh orang saat berkomunikasi secara langsung satu arah, atau komukasi langsung ke banyak arah misalnya dalam sebuah video.
Banyak orang menggunakan kata Related atau Relate ini, sehingga terdengar lebih asik oleh orang yang mendengarkannya berbicara.
Contoh penggunaan kata ini misalnya, 'Relate Bet Njir'
Jadi Related adalah 'berhubungan', sementara bet singkatan dari kata 'banget'.
Lalu anjir dipakai dalam artian mengungkapkan berbagai rasa, kaget, kagum, dan sejenisnya.
Gabungan tiga kata ini biasanya dilontarkan saat seseorang melihat atau membaca sesuatu yang familier, dirinya juga merasakan hal yang sama dengan itu.
Demikian arti kata relate.
Banyak bahasa gaul lain yang juga sering digunakan saat ini, berikut ini diantaranya:
Arti kata nolep
Kata Nolep sering disebutkan oleh dalam sosial media, baik Instagram maupun Twitter.
Seiring berjalannya waktu, banyak bermunculan kata bahasa gaul yang sering disebutkan oleh kalangan remaja.
Mulai dari kata gabut, halu, mager, toxic dan juga barbar bermunculan di tahun 2019.
Generasi sekarang nampaknya sangat menyukai istilah bahasa gaul dalam pengucapan bahasa sehari-hari.
Baca Juga: Viral di TikTok Jemaat Gereja Teriak 'Allahu Akbar' saat Gempa Mengguncang, Sikap Pastor Disorot
Arti kata ngebug
Ngebug berasal dari kata "bug", yang bisa berarti serangan atau cacat pada sebuah program komputer.
Ngebug adalah istilah yang dipakai saat sebuah program (aplikasi atau game) menunjukkan sesuatu di luar kebiasaan atau tidak sebagaimana mestinya akibat cacat desain.
Contoh ngebug di PUBG, pohon tumbuh menembus mobil.
Pada contoh lainnya, saat kamu bermain game di kompter, yang tiba-tiba saja terjadi lemot, itu juga bisa dibilang Ngebuh.
Arti kata MayBe
Arti kata gaul MayBe adalah barang kali, bisa jadi, atau boleh jadi, dalam zaman sekarang bahasa gaul sudah menjadi bahasa yang lazim digunakan.
MayBe digunakan dalam kumunikasi seseorang dengan orang lain.
Biasanya, kalimat ini digunakan pada saat mengungkapkan sebuah hal yang belum pasti.
Atau, kata yang mengunggkapkan sebuah keraguan akan sesuatu hal.
Contoh kalimat yang menggunakan kata bahasa gaul MayBe.
C: "Eh, katanya si A kemarin pergi ke rumah pacarnya dan bertengkar ya?"
D: "Kurang tahu sih, MayBe yes, MayBe no (bisa jadi iya, bisa jadi tidak"
Arti kata 530
Kode 530 ini banyak digunakan oleh orang-orang yang lagi jatuh cinta.
Biasanya disampaikan oleh orang yang tengah menyukai seseorang lainnya.
530 hanyalah sebuah kode yang mewakili perasaan dari orang yang menuliskan atau menyampaikannya.
Ya, kode 530 sebagai pengganti kalimat I Love You atau aku cinta kamu.
Kode ini berasal dari kalimat Woi Xiang Ni dalam bahasa mandarin.
Arti kata ghosting
Ghosting adalah istilah yang berasal dari Bahasa Inggris.
Secara makna kamus, arti Ghosting adalah berbayang.
Tapi ghosting yang sering digunakan di media sosial sekarang bukan yang memiliki arti secara bahasa (berbayang).
Secara istilah, Ghosting adalah keadaan dimana gebetan/orang yang kita taksir tiba-tiba menghilang begitu saja tanpa penjelasan padahal sebelum-sebelumnya sering berkomunikasi.
Istilah ini dekat dengan pemberi harapan palsu (PHP), karena biasanya orang yang dighosting sudah berharap lebih dari komunikasi yang selama ini sudah dijalin.
Contoh penggunaan kata ghosting:
A: Eh, gimana sama si doi? lancar dong...
B: Apaan, cowok tukang ghosting gitu mah gak akan tahan lama sama gue.
Itulah Arti Ghosting dalam Sebuah Hubungan, Kamus Bahasa Gaul Facebook, Instagram dan Twitter Anak Muda.
Artikel ini telah tayang di Tribuntrends.com dengan judul "Apa Arti Bjir, Istilah Viral di TikTok? Kata Ini Muncul Juga di Instagram, Twitter hingga Facebook"
(*)