Find Us On Social Media :

5 Ide Hadiah yang Menarik untuk Cowok LDR, Bisa Jadi Obat Kangen!

By Veronica S,Grid., Sabtu, 5 Agustus 2023 | 14:17 WIB

Bagi kaum perempuan, ada ide menarik menentukan hadiah yang cocok untuk cowok LDR yang wajib kalian tahu.

GridPop.ID - Hadiah untuk pasangan yang menjalin hubungan jarak jauh atau Long Distance Relationship (LDR) ternyata tidak terlalu sulit.

Bagi kaum perempuan, ada ide menarik menentukan hadiah yang cocok untuk cowok LDR yang wajib kalian tahu.

Meski lagi LDR, memberikan hadiah spesial untuk cowok LDR juga tak jadi masalah.

Hadiah untuk cowok LDR banyak dicari oleh kaum perempuan sebagai bentuk usaha dalam membangun dan mempererat hubungan asmara jarak jauh yang biasanya penuh dengan godaan serta rintangan.

Bagi para pejuang LDR (Long Distance Relationship) terkadang menjalin komunikasi yang intens dan saling menjaga kepercayaan saja rasanya tidaklah cukup untuk tetap menjaga hubungan agar berjalan lancar.

Kadang kala dibutuhkan sebuah objek yang dijadikan kenangan sebagai bentuk kekuatan cinta yang diberikan sebagai hadiah pada pasangan.

Hadiah yang diberikan kepada cowok ini dapat dijadikan sebuah simbol atau pengingat akan kesetiaan dan kepercayaan yang harus tetap dijaga meskipun ada jarak yang memisahkan.

Semoga saja dengan melihat hadiah yang diberikan, para cowok jadi bisa lebih kuat dan sabar dalam menjalin hubungan yang rentan hancur di tengah jalan ini.

Namun, hadiah untuk cowok LDR apa saja yang kira-kira paling cocok untuk diberikan? Berikut hadiah untuk cowok LDR yang bisa kamu berikan pada mereka.

Baca Juga: Kaki Berototnya Tak Bisa Menipu, Istri Ketahuan Selundupkan Selingkuhan di Rumah, Dandani Layaknya Hijaber

1. Scrapbook

Tentunya kamu sudah tidak asing lagi dengan buku DIY (Do It Yourself) yang bisa dikreasikan sesuka hati sesuai dengan kreativitas sendiri.

Scrapbook biasanya berisi kompilasi momen atau kenangan tentang berbagai hal yang sudah kamu lalui dan jalani bersama cowok yang sudah menjadi kekasihmu itu.

Kamu dapat mengkreasikan foto kebersamaan, potongan tiket konser, hingga mungkin surat yang dikirim semasa LDR sebagai “bahan baku” utama dalam membuat scrapbook.

Semoga saja dengan memberikan hadiah scrapbook untuk cowokmu, mereka akan lebih mengingat dan menjaga hubungan asmara yang terpisah jarak dan waktu tersebut.

2. Botol

Minum hadiah selanjutnya yang bisa kamu berikan untuk cowok LDR ialah botol minum atau tumblr yang tentunya akan sangat bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan minum.

Biasanya aktivitas sehari-hari yang dilakukan cowokmu tentunya akan membutuhkan asupan air minum yang bisa dibawa lewat tumblr.

Semoga, ketika cowokmu minum lewat tumblr yang kamu berikan, ia akan semakin mengingat jalinan kasih yang kalian bentuk.

Baca Juga: Dijamin Awet dan Bisa Dipakai Terus, Berikut Referensi Hadiah untuk Anak Berusia 1 Tahun

Apalagi sekarang ini tumblr sudah menjadi kebutuhan wajib saat isu tentang pemanasan global semakin gencar disebarluaskan.

3. Jam Tangan

Jam tangan dapat dijadikan hadiah yang tepat untuk cowok LDR sebagai pengingat jika waktu dan jarak yang memisahkan takkan mampu menggoyahkan hubungan kalian.

Meskipun sepertinya saat ini jam tangan sudah banyak ditinggalkan, tapi esensinya akan tetap terasa jika itu menjadi simbol bagi hubungan kalian.

Atau, kini kamu dapat memberikan jam yang memiliki fitur sebagai penunjang olahraga yang dapat mengukur detak jantung, langkah kaki, hingga pembakaran kalori.

Jadi, selain sebagai pengingat waktu, jam tersebut juga dapat menjadi motivasi untuk berolahraga juga.

4. Kumpulan Foto

Agar perjalanan cinta kamu dan pasangan dapat langgeng dan berjalan lancar, maka tidak ada salahnya untuk memberikan hadiah kumpulan foto kebersamaan kalian untuk cowokmu.

Foto-foto tersebut bisa menjadi kenangan dan obat rindu di kala kekasihmu sedang kangen dengan kebersamaan kalian.

Baca Juga: Auto Terharu, Ini Dia 10 Rekomendasi Hadiah untuk Ayah yang Paling Bermanfaat yang Bisa Kamu Beli

Maka dari itu, ketika tengah berjumpa, abadikan momen kebersamaan kalian sebanyak mungkin untuk dijadikan hadiah.

Foto-foto yang sudah terkumpul itu bisa menjadi hadiah yang efektif untuk cowokmu agar mampu menahan rindunya selama menjalani hubungan LDR.

5. Merchandise Penyanyi Favorit

Cowokmu tentunya memiliki band atau penyanyi favorit yang digandrungi, sehingga ini bisa menjadi ide hadiah untuk mereka.

Kamu dapat memberikan merchandise penyanyi favorit berupa CD, kaos, atau hoodie yang biasanya dijual untuk para fans fanatik.

Merchandise penyanyi favorit akan menjadi barang memorabilia yang tentunya akan mengingatkannya akan sosokmu yang terpisah jarak dan waktu.

Mereka dapat mendengarkan CD yang kamu berikan ketika rasa rindu sedang hadir menghampiri.

Semoga lima hadiah untuk cowok LDR ini bisa menjadi solusi dan inspirasi bagi kamu untuk menjaga hubungan jarak jauh yang rentan dengan perpisahan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "5 Kado untuk Cowok LDR Agar Hubungan Semakin Erat"

GridPop.ID (*)