Find Us On Social Media :

Pantas Tega Bunuh Juniornya, Terungkap Motif AAB Pembunuh Mahasiswa UI, Ada Rasa Iri Karena Ini

By Luvy Octaviani, Sabtu, 5 Agustus 2023 | 20:47 WIB

AAB pelaku pembunuh mahasiswa UI

GridPop.ID - Kasus pembunuhan yang dilakukan Mahasiswa UI terhadap juniornya kini menjadi perhatian publik.

Dilansir dari laman kompas.com, Polres Metro Depok menetapkan seorang mahasiswa Universitas Indonesia (UI) berinisial AAB (23) sebagai tersangka kasus pembunuhan terhadap juniornya, MNZ (19).

Wakil Kasatreskrim Polres Metro Depok AKP Nirwan Pohan mengatakan, AAB diduga membunuh korban dengan cara menusuknya secara berkali-kali.

Bahkan, kata Nirwan, pisau yang digunakan pelaku untuk membunuh korban sudah disiapkan sebelumnya.

"Pasal 340 (tentang pembunuhan berencana) atau 338 (pembunuhan) KUHP. Ancamannya bisa hukuman mati atau seumur hidup, minimal 20 tahun," kata Nirwan saat konferensi pers di Mapolres Depok, Sabtu (5/8/2023).

Motif pembunuhan pun terungkap.

Melansir dari laman tribunnews.com motif AAB, nekat membunuh juniornya MNZ (19), di sebuah kamar indekos di wilayah Kukusan Beji, Depok, Jawa Barat.

Dari pemeriksaan, Wakasat Reskrim Polres Depok Jawa Barat, AKP Nirwan Pohan menjelaskan motif AAB membunuh karena diduga ingin menguasai harta milik korban.

"Niatnya memang untuk menguasai harta milik korban, itu hasil pemeriksaan sementara, karena barang-barang korban termasuk branded seperti iPhone dan sebagainya."

"Setelah kita lakukan penangkapan, barang-barang korban kita dapatkan di tempat indekos pelaku, yakni satu buah laptop, iPhone 2 buah, dompet si korban," ungkap Nirwan.

Diketahui, MNZ ditemukan tewas dalam kondisi mengenaskan pada Jumat (4/8/2023).

Baca Juga: Tak Terima Motornya Disalip, Dosen UI Kena Tendang Pengendara PCX, Korban Ambruk hingga Luka di Bagian Wajah

Jasadnya ditemukan dalam kondisi terbungkus plastik dan ditemukan di kolong tempat tidur dengan kaki terikat lakban.

Di tubuh mahasiswa Sastra Rusia UI ini ditemukan sejumlah luka akibat senjata tajam.

Dijelaskan Nirwan, sebelum melancarkan aksinya, korban awalnya dijemput oleh pelaku dari kampusnya pada hari Rabu (2/8/2023) lalu.

Keduanya lalu menuju indekos yang ditinggali korban.

Sesaat setelah AAB selesai bertamu di indekos korban, ia berpamitan hendak pulang.

Korban pun membukakan pintu untuk AAB.

Tidak lama setelah itu, pelaku mendorong korban dan menghujamkan senjata tajam ke korban.

"Sempat si korban melakukan perlawanan, menggigit tangan pelaku dan pelaku mendorong sehingga korban terbalik."

"Sehingga cincin pelaku tinggal (tertinggal) di kerongkongan dan dia (pelaku) menusuk berulang-ulang. Motif sementara, pelaku ingin menguasai benda-benda milik korban," ungkap Nirwan di Polrestro Depok, Pancoran Mas, Sabtu (5/8/2023) dikutip dari tribunjakarta.com.

Pelaku Terjerat Pinjol dan Utang Kos

Dari pengakuan AAB, dirinya nekat melakukan pembunuhan karena terjerat utang pinjaman online (pinjol).

Baca Juga: Pilu, Postingan Terakhir Mahasiswi UI yang Nekat Terjun dari Lantai 18 Apartemen, Tulis Ini untuk Teman-temannya

Selain itu, ia juga kebingungan untuk membayar utang tagihan uang kos yang belum terbayar.

Merasa kesusahan, AAB pun diduga iri dan merasa panas hati melihat keberhasilan yang selama ini diraih korban.

AAB pun nekat melancarkan aksinya itu kepada adik tingkatnya sendiri.

Hal tersebut juga diakui AAB, bahwa ia iri karena korban lebih kaya.

"Pelaku iri dengan kesuksesan (kekayaan) milik korban," ungkap Nirwan.

Korban disebut aktif berinteraksi di Instagram.

Ia kerap memposting foto dan video di media sosial tersebut.

Tak hanya bermain sosial media, korban juga suka di dunia fashion. GridPop.ID (*)