Find Us On Social Media :

TERJAWAB! Inilah Fakta di Balik Mitos Selaput Dara Tak Berdarah saat Pertama Kali Hubungan Intim

By Ekawati Tyas, Senin, 7 Agustus 2023 | 17:17 WIB

Selaput dara bisa robek meski tidak berhubungan intim.

Tapi kalau robek akibat aktivitas itu biasanya tidak sampai amburadul.

Artinya, kadang-kadang hanya robek saja sedikit," jelas mantan dokter kandungan tersebut.

Pria juga tak bisa membedakan sensasi selaput dara robek atau tidak, bahkan saat berhubungan intim.

Dalam banyak kasus, dokter Boyke berkata hanya seorang profesional medis saja yang bisa mengetahui apakah selaput dara wanira tersebut robek akibat cedera atau tidak.

"Sebenarnya suami gak tahu.

Karena harus dilihat kan seperti apa robekannya.

Jadi kalau dia bukan dokter biasanya gak ngerti,

ini robeknya full 100 persen amburadul atau separuh-paruh, yang penting buat dia kan enak aja," tutur dr Boyke.

Kemudian pertanyaan lain yang kerap dijadikan perdebatan yaitu soal perdarahan di malam pertama.

"Tidak selalu orang yang masih perawan berdarah.

Kalau dia robekannya tidak pada area yang mengandung pembuluh darah biasanya tidak berdarah walaupun masih perawan," pungkasnya.

Baca Juga: Termasuk Punya Suami Pelit! Inilah 3 Faktor yang Sebabkan Istri Kesulitan Orgasme saat Hubungan Intim