Find Us On Social Media :

Viral di TikTok Kisah TKI Niat Pulang Bersama ke Indonesia Pupus usai Suami Meninggal, Kembali Hanya Tinggal Koper

By Luvy Octaviani, Rabu, 9 Agustus 2023 | 05:16 WIB

Viral di TikTok Kisah TKI Niat Pulang Bersama ke Indonesia Pupus usai Suami Meninggal

GridPop.ID - Kisah pilu dialami oleh TKI (Tenaga Kerja Indonesia) ini.

Kisahnya dibagikan di TikTok sehingga langsung viral dan menuai simpati masyarakat.

Dilansir dari laman tribunjabar.id, berikut ini kisah TKI yang niat pulang bersama ke Indonesia pupus usai suami meninggal.

Niat pulang bersama suami, pilunya wanita TKI tersebut akhirnya pulang seorang diri.

Padahal sang suami sempat melakukan video call untuk merencanakan kepulangan ke Indonesia.

Saat video call tersebut, sang suami sempat pamit tidur.

Namun, ternyata suaminya itu tidur dan tak bangun lagi selamanya.

Melansir dari laman tribunnews.co, kisah pilu itu dialami oleh TKI yang diunggah diakun TikTok pribadinya @dentilisty2.

Kini, video kisah pilunya itu membuat warganet ikut merasa berduka.

Diketahui wanita dan suaminya itu merupakan TKI di Taiwan, berjuang mencari nafkah bersama di luar negeri.

Mereka dikaruniai seorang anak yang tinggal di Indonesia.

Baca Juga: Fenomena Langka Terjadi di Tasikmalaya, Viral di TikTok Hujan Deras Guyur Satu Rumah hingga Bikin Tetangga Geger

Dalam unggahannya, wanita itu menceritakan kisah kepergian suaminya yang mendadak.

Ia tak menduga suaminya meninggal saat keduanya telah merencanakan pulang ke Indonesia bersama.

Namun sang suami meninggal mendadak pada 16 Juni 2023 lalu.

Ia menceritakan suaminya meninggalkanya tanpa tanda-tanda.

Menurutnya saat itu suaminya meninggal dunia dalam keadaan sehat dan tidak sakit.

Namun, ia tak menyangka karena sebelum meninggal suaminya sempat video call pada 16 Juni 2023 pagi.

Saat video call suaminya tiba-tiba pamit tidur karena mengantuk.

Nahas, di hari yang sama ternyata suaminya yang pamit tidur itu tak bangun lagi.

"dan ternyata dy tertdur slmanya," tulis akun @dentilisty2.

Lebih lanjut, wanita TKI Taiwan itu menceritakan padahal suaminya itu akan merayakan hari ulang tahunnya pada 6 Juli 2023 ke 35 tahun.

Bahkan beberapa hari setelahnya mereka juga seharusnya merayakan hari ulang tahun pernikahan.

Baca Juga: Viral di TikTok Mempelai Wanita Menangis Tertimpa Panggung Pelaminan yang Roboh, Diduga Hal Ini Jadi Penyebabnya

Pilunya, hari-hari istimewa tersebut merubah menjadi kenangan sedih baginya.

Dalam keterangan, setelah mendapati kabar suaminya meninggal, wanita tersebut niat tetap akan pulang bersama jenazah suami.

Namun, pihak penerbangan tak mengizinkannya sehingga ia pun pulang ke Indonesia secara terpisah dengan jenazah suaminya.

Sementara itu barang-barang suami sudah lebih dulu sampai ke rumahnya di Indonesia.

Wanita itu pun mengingat kesedihannya ketika koper suaminya lebih dulu tiba di rumah.

Dalam video tersebut, terlihat penampakan koper wanita TKI itu dikerumuni anak dan keponakannya.

Terlihat ekspresi sang anaknya yang bahagia melihat barang bawaan ayahnya yang berisi koper dan sejumlah oleh-oleh tersebut

Tampaknya, sang anak belum mengetahui koper dan oleh-oleh tersebut adalah barang terakhir bawaan ayahnya.

Sementara itu dalam keterangan, wanita TKI itu mengaku berusaha melanjutkan hidup tanpa suami.

Ia juga tegar membesarkananaknya seorang diri.

"aku akan melanjutkan perjuangan membesarkannya," tulis wanita itu.

Baca Juga: Video Call Jadi Momen Terakhir, Viral di TikTok Istri Tak Menyangka Suami Meninggal Dunia Usai Pamit Pergi Tidur

@dentilisty2 #tiktok #fypシ #koper ♬ original sound - Melly Goeslaw TV

Kini, video kisah pilu wanita TKI itu viral dan mendapatkan beragam komentar dari warganet.

Tak sedikit warganet yang turut berduka atas kepergian suami TKI yang meninggal mendadak tersebut.

Sejumlah warganet juga menyoroti ekspresi anaknya yang tak tahu ayahnya telah tiada.

Berikut beragam komentar warganet.

umi_zzzz0

"namanya anak kecil ada bingkisan datang bahagia tdk tau bahwa ayahnya tdk akan bertemu lagi selamanya sabar ya bun"

VittaZhu

"sabar bu ,ibu g sendiri ..,saya jga kehilangan anak pertama dan yg ke dua,lahir anak ke 3 suami yg meninggal dunia"

GridPop.ID (*)