Find Us On Social Media :

Kesaksian Pedagang Kue soal Kasus Anak Bunuh Ibu di Tapos, Akui Sempat Dengar Suara Ini

By Andriana Oky, Jumat, 11 Agustus 2023 | 15:45 WIB

Tempat kejadian perkara pembunuhan seorang perempuan di Jalan Takong, Tapos, Depok, pada Kamis (10/8/2023).

Sekitar satu jam kemudian, polisi datang untuk melakukan olah tempat kejadian perkara.

"Polisi datang sekira pukul 10.30 WIB. Polisi membawa jenazah korban dengan mobil ambulans," tandas Reza.

Mengutip KompasTV, polisi pun menyelidiki persitiwa tersebut dan menemukan sejumlah fakta termasuk pengakuan dari sang suami.

Peristiwa berdarah yang menimpa sekeluarga di Depok, berawal dari serangan sang anak yang berinisal RA (23) kepada ayahnya BA (49), saat sang ayah memasuki rumah.

Dugaan sementara RA merupakan pelaku pembunuh SW. Peristiwa itu diawali dengan perkelahian antara RA dan BA pada pagi hari sekitar pukul 09.30 WIB.

"Bapaknya, pukul 09.30 WIB tadi masuk ke rumah.

Ketika masuk, dia langsung diserang menggunakan gagang dari senjata tajam (oleh RA)," ujar Kapolsek Cimanggis, Kompol Arief Budiharso di Mapolsek Cimanggis, Kamis.

Menurut Arief, saat itu terduga pelaku mengarahkan gagang golok ke arah kepala BA hingga ayahnya itu terluka.

Setelah menyerang sang ayah, RA membawa sang ayah ke kamar dan mengunci pintu kamar.

Baca Juga: Susul Ayah Masuk Bui, Begini Pengakuan Tersangka Pembunuh Sopir Taksi Online di Semarang: Saya Menyesal