"Kan pakai jas, tapi saya mau lihat penitinya ternyata cuma satu.
Jadi, itu model Boedi Oetomo. Jadi, bukan (jas ala) Jawa, tapi Boedi Oetomo 1908. Saya cuma mau ngecek aja," kata Basuki.
Pakaian Boedi Oetomo rancangan Didiet Maulana
Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan, busana yang dikenakan saat upacara Hari Kemerdekaan adalah pakaian ala organisasi Boedi Oetomo.
Busana tersebut merupakan hasil rancangan desainer Didiet Maulana.
Pakaian khusus ini sarat akan identitas organisasi yang mempelopori kebangkitan nasional pada 1908 silam.
"Jas Boedi Oetomo ini memang didesain berkancing satu oleh Mas Didiet Maulana khusus untuk saya. Terima kasih mas Didiet, pak Bas aja suka," tulis Erick dalam akun Instagram.
Untuk diketahui Didiet Maulana adalah seorang desainer ternama Indonesia yang dikenal sebagai maestro tenun ikat.
GridPop.ID (*)