Find Us On Social Media :

4 Ide Hadiah untuk Self Reward, Yuk Mulai Hargai dan Cintai Dirimu Sendiri!

By Grid.,Helna Estalansa, Minggu, 20 Agustus 2023 | 19:45 WIB

Hargai Dirimu Sendiri, Coba 4 Ide Hadiah Ini untuk Self Appreciation!

Kamu sangat berhak untuk rehat sejenak dari rutinitas, lupakan semua beban, dan lakukan hal menyenangkan sepuasnya!

Mulai dari perawatan tubuh ke salon, membaca buku, maraton film di bioskop, karaoke, nge-gym, belanja baju di mal, berenang, memanggang kue, dan lain-lain.

Pokoknya, temukan aktivitas yang bisa membuat tubuh dan pikiranmu segar kembali!

Staycation

Jika traveling sedang tak memungkinkan di masa sekarang, staycation bisa menjadi alternatif liburan yang menyenangkan, lho!

Sebagai self reward, sesekali pilihlah hotel yang nyaman, bersih, bereputasi baik, dan memiliki fasilitas lengkap agar memberi pengalaman menginap yang menyenangkan, seperti kasur yang besar dan empuk, air hangat, kolam renang, pusat kebugaran, sauna, hingga spa.

Tempat istirahat yang nyaman, tenang, dan mewah bisa menjadi hadiah istimewa bagi kamu yang merasa lelah belakangan ini.

Dijamin, selepasnya kamu akan lebih bertenaga dalam menjalani hari!

Makan makanan paling enak versimu

Setiap orang pasti memiliki makanan terfavorit, baik karena rasanya yang enak atau karena memiliki memori tak terlupakan.

Nah, sebagai self reward, sesekali belilah makanan yang menurutmu paling enak dari rumah makan favoritmu.

Baca Juga: 9 Ide Hadiah Menarik untuk Pacar Jika Dia Seorang Anak Band, Salah Satunya Tiket Konser Musisi Favorit