GridPop.ID - Rumah tangga Gisella Anastasia dan Gading Marten memang sudah lama berakhir.
Meski memutuskan untuk cerai, Gisel dan Gading tetap menjaga hubungan baik demi memberikan kasih sayang yang utuh pada putri mereka yakni Gempita Nora Marten.
Saat awal perceraian dengan Gading, Gisel pun sempat tak kuasa menahan kesedihan saat mendengar permintaan Gempita setelah orang tuanya pisah.
Awalnya Gisel menceritakan jika setelah cerai dirinya akan bergantian tidur dengan Gempita.
"Yang mestinya bisa tidur bareng jadinya ganti-gantian," kata Gisella Anastasia dikutip stylo.id dari YouTube Ussy Andhika, pada Selasa (8/10/2019).
"Aku sama Gempi, Gempi sama bapaknya, atau aku ke luar kota, bapaknya nginep sini (rumah di Rempoa)," tambahnya sambil berurai air mata.
Tangis Gisella Anastasia kembali pecah, ketika menceritakan momen saat Gempita dan Gading Marten berbincang melalui video call.
Ia mengatakan kala itu Gading Marten tengah syuting.
Gempita lantas meminta Gading Marten untuk main ke rumahnya setelah selesai syuting.
Balita berwajah rupawan itu juga mengajak Gading Marten untuk tidur bertiga bersamanya dan Gisella Anastasia
"Cuma tetap pada suatu titik anak itu nanya. Pas kemarin bapaknya syuting, itu dia nanya, 'Ayo ya udah papa nanti pulang syuting libur main ke sini ya, nanti kita bobo bareng ya'," tutur Gisella Anastasia.