Find Us On Social Media :

Imbas Istrinya Viral di TikTok, Jabatan Bripka Nuril Huda Dicopot, Padahal Baru 3 Bulan Terima Promosi Jabatan

By Grid.,Helna Estalansa, Kamis, 7 September 2023 | 19:01 WIB

Suami Seleb TikTok Luluk Nuril, Bripka Nuril Huda, Ternyata Ikut Andil Rekam Istri saat Maki Anak Magang

GridPop.ID - Sosok TikToker Probolinggo, Luluk Nuril belakangan ini tengah viral di TikTok.

Hal ini terjadi setelah video Luluk Nuril membentak siswi magang viral di TikTok.

Imbas video viralnya itu, suami Luluk Nuril yang berprofesi sebagai polisi akhirnya dicopot.

Yap, Bripka Nuril Huda dicopot dari jabatannya sebagai Kanit Binmas Polsek Tiris Probolinggo.

Bripka Nuril Huda merupakan suami Luluk Sofiatul Janna.

Luluk Sofiatul Janna TikToker Probolinggo atau seleb TikTok Probolinggo viral usai membentak siswi SMK magang di salah satu perbelanjaan di Kota Probolinggo.

Berdasar informasi yang dihimpun, Nuril mulai bertugas di Polsek Tiris sekitar 8 tahun lalu.

Awalnya Nuril hanya anggota biasa di Polsek.

Namun, sekitar 3 bulan lalu, Nuril mendapatkan promosi jabatan menjadi Kanit Binmas Polsek Tiris.

Imbas video viral, Bripka Nuril Huda kini dicopot dari jabatannya.

Pasalnya, Bripka Nuril Huda justru membantu memproduksi konten video, bukan meredam atau mencegah aksi murka istrinya.

Baca Juga: Video Bentak Anak SMK Viral, Gaya Hidup Mewah Luluk Nuril Jadi Sorotan, Tak Hanya Jadi Selebgram Tapi Juga Punya Bisnis Ini

Ternyata Bripka Nuril Huda yang merekam video tersebut hingga akhirnya viral di media sosial.

Kapolres Probolinggo, AKBP Wisnu Wardana mengatakan, pihaknya fokus dan serius menangani masalah ini.

Propam Polres Probolinggo memeriksa Nuril tak lama pasca viralnya video sang istri.

Usai memerika, Polres Probolinggo memutuskan menindak tegas Nuril.

"Kami menindak tegas anggota yang terlibat dalam permasalahan ini. Persoalan ini telah menimbulkan kerugian bagi instutisi kami (Polri)," katanya, Rabu (6/9/2023).

AKBP Wisnu Wardana menyatakan, Nuril dicopot dari jabatan Kanit Binmas Polsek Tiris.

Nantinya, Nuril akan dikembalikan bertugas ke Polres Probolinggo untuk pembinaan.

"Proses sidang kode etik maupun disiplin masih berjalan," ungkapnya.

Bripka Nuril Huda Tertunduk Lesu

Hal tersebut tampak saat Bripka Nuril Huda bersama istrinya, Luluk Sofiatul Janna, mendatangi SMKN 1 Probolinggo, Rabu (6/9/2023).

Kedatangan mereka untuk meminta maaf kepada siswi yang dibentak Luluk Sofiatul Janna di salah satu pusat perbelanjaan di Kota Probolinggo.

Baca Juga: Ikut Rekam Istri Bentak Siswi Magang hingga Viral, Jabatan Bripka Nuril Dicopot

Diketahui, video Luluk Sofiatul Janna istri polisi di Probolinggo bentak siswi SMK magang viral di media sosial.

Aksi Luluk Sofiatul Jannah viral usai video berdurasi 35 detik itu ia unggah di akunnya sendiri @luluk.nuril.

Namun penelusuran Tribun-Timur.com, video tersebut telah dihapus Luluk Sofiatul Jannah.

Meski demikian, videonya terlanjur viral dan dibagikan kembali di media sosial.

Dalam video tersebut, Luluk Sofiatul Jannah itu sampai mengeluarkan kata-kata makian dan ancaman karena saking kesalnya.

Antara lain, menyebut siswi magang itu hanya babu.

Tak puas, Luluk ingin memberikan pelajaran dengan merekam perilaku berangnya terhadap siswi magang melalui kamera ponsel.

Luluk juga sempat menambahkan beberapa video lain yang direkam di dalam mobil mengenai kronologi persoalannya dengan siswi magang.

Luluk murka karena ia merasa mendapat perlakuan tak mengenakan dari siswi magang.

Menurut Luluk, siswi magang telah menyepelekannya saat berbelanja.

Menganggap tak mampu membayar produk pakaian anak yang ia pilih dalam jumlah banyak.

"Aku ini pesan, gak mungkin saya batalin. Aku lewat, kamu bilang gak dibatalin gak dibatalin. Dipikir gak bisa bayar belanjaan segini. Saya laporin kamu. Anak magang kurang ajar," kata Luluk dalam video.

Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul "Bripka Nuril Suami TikToker Probolinggo Baru 3 Bulan Jadi Kanit, Jabatan Dicopot usai Istri Viral"

Baca Juga: 13 Kumpulan Quotes Putus Cinta Ala Fajar Sadboy yang Viral di Media Sosial, Cocok Dijadikan Status WA

(*)