Find Us On Social Media :

Viral Video Balita Naik Gunung Kerinci, Sang Ayah Beberkan Alasan Membawa Anaknya Mendaki

By Grid.,Helna Estalansa, Selasa, 12 September 2023 | 16:45 WIB

Ilustrasi Mendaki Gunung

Dia tidak akan memaksakan diri untuk summit atau menuju puncak apabila keadaan tidak aman.

Selain membawa peralatan mendaki yang mumpuni, Rudy juga membawa peralatan navigasi darat, alat komunikasi handy talky, obat-obatan, dan oksigen.

Sehingga apabila terjadi bahaya, dapat ditangani dengan benar.

"Untuk keamanan anak saya, sebulan sebelum mendaki saya sudah mapping, Mas, untuk melihat kondisi jalur, sumber air, dan medan yang berbahaya di Gunung Kerinci,” kata Rudy melalui sambungan telepon, Senin (11/9/2023).

Diketahui bahwa Rudy yang berlatar belakang mahasiswa pecinta alam dan relawan tim SAR ini, telah membawa Anna mendaki 22 gunung.

Di antaranya Kerinci, Rinjani, dan Gunung Agung.

Sebelumnya diberitakan, viral di media sosial video yang memperlihatkan seorang pendaki membawa serta anaknya yang masih balita ke Gunung Kerinci di Jambi.

Dalam video yang beredar, terlihat pria itu bersama anak balitanya berada di puncak Gunung Kerinci.

Balita itu menggunakan jaket tebal merah muda dan ayahnya mengenakan topi dengan perlengkapan pendaki.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mengapa Rudy Berani Bawa Anak Balitanya Mendaki Gunung Kerinci?"

Baca Juga: Videonya Pura-pura Nangis di Kantor Polisi Gegara Ayamnya Hilang Viral di TikTok, Ini Dia Sosok Adi Sudirja yang Jadi Sorotan

(*)