Find Us On Social Media :

Jadi Foreplay Favorit, Ciuman Bibir Ternyata Bisa Tularkan 7 Penyakit Berbahaya Ini, Hati-hati!

By Andriana Oky, Kamis, 21 September 2023 | 16:45 WIB

Ilustrasi ciuman

Mengutip Better Health, penyakit hepatitis B memang menular lewat darah. Namun, saat berciuman bibir, seseorang masih bisa berisiko menularkan virus hepatitis B.

Hal ini bisa terjadi jika pengidap hepatitis B memiliki gigi berlubang atau luka terbuka di bagian dalam atau sekitar mulutnya.

Batuk dan pilek

Batuk dan pilek dapat disebabkan berbagai faktor, salah satunya infeksi virus. Nah, batuk dan pilek dapat menyebar melalui kontak langsung dengan penderita.

Kamu juga bisa tertular batuk dan pilek lewat cairan dan lendir orang yang terinfeksi, salah satunya saat ciuman bibir.

Infeksi CMV

Cytomegalovirus (CMV) adalah virus yang dapat menyebar melalui kontak langsung dengan cairan tubuh, termasuk air liur saat berciuman.

Pada orang dengan sistem kekebalan tubuh yang baik biasanya tidak akan memunculkan gejala infeksi atau penyakit parah. Sehingga, banyak penderita infeksi CMV tidak menyadari dirinya terkena penyakit ini

Mononukleosis

Melansir Cleveland Clinic, penyakit dampak ciuman bibir selanjutnya adalah mononukleosis atau dikenal sebagai penyakit ciuman.

Penyakit yang dapat menular lewat cairan tubuh seperti air liur ini disebabkan oleh salah satu jenis virus herpes yang disebut Epstein-Barr.

Baca Juga: Biodata Artis Ayu Aulia, Model Seksi yang Dituding Pelakor Rumah Tangga Vicky Prasetyo, Kini Dekat hingga Berani Ciumi Bibir Zikri Daulay!