Find Us On Social Media :

Petaka Seleb TikTok Tolak Cinta seorang Pria Dapat Kiriman Santet: Ada Suara Guyuran Pasir di Atap Rumah

By Andriana Oky, Jumat, 29 September 2023 | 17:30 WIB

Ilustrasi santet

GridPop.ID - Viral di TikTok curhatan seorang seleb TikTok.

Seleb TikTok bernama Yovanda itu mengaku mendapat kiriman santet dari seorang pria.

Melansir Serambinews.com, Yovanda membagikan kisahnya tersebut di akun TikTok @yvandaliie.

Dalam curahannya tersebut, Yovanda mengaku mengalami kejadian janggal dan mistis di rumahnya.

"Menolak Cinta berujung petaka santet. Pelajaran buat siapapun, jaga lisan jaga diri baik-baik, Pernah dengar nggak istilah cinta ditolak dukun bertindak nggak?"

Dan ini aku baru ngalamin hal yang serupa dan beberapa hari Ini aku mengalami kejadian yang menjanggal,” narasinya dalam video yang diunggah tersebut.

Usai menolak cinta seorang pria dimaksud, Yovanda mengalami lebih dari satu kejadian di luar nalar.

Rumah aku mengalami kejadian yang janggal mulai dari suara ledakan, suara guyuran pasir di atap rumah aku,” paparnya.

Semua kejadian mistis itu terekam CCTV rumah Yovanda.

lihat video di sini

Ia disarankan menemui orang pintar untuk mencari penyebab utama kejadian ganjil tersebut.

Baca Juga: Hits Dikalangan Anak Muda, Ini Dia Arti Black Flag, Istilah yang Saat Ini Viral di TikTok

Dan benar saja Yovanda menerima santet dari pria yang dikenalnya.

Ia bahkan menemukan dua benda aneh berisi paku dan rambut yang dibungkus perban dari muntahan dan kemaluannya.

Demi Allah ini bau banget, kek Darah baunya,” aku Yovanda.

Ia akhirnya membuang benda tersebut ke laut.

Dalam video lain, Yovanda menuturkan santet tersebut dikirimkan agar ia tak bisa bersama hingga bersetubuh dengan pria lain.

Biar ga pada salas paham, intinya dia yang melakukan ini SUDAH AKU maafkan! Dia mengakui gabakal bisa menerima kalau saya bersanding dengan laki-laki siapapun.

dan tujuan dia seperti itu, biar tidak ada yang mau sama saya dan tidak akan ada yang bisa bersetubuh sama saya, kecuali dia,” tulisnya.

Apa itu santet?

Dilansir ohmymedia dari TribunSumsel, korban yang terkena santet selalu dibinasakan dengan lembut apakah supaya dia menderita berkepanjangan yang berakhir dengan kematian.

Ataupun menemui ajalnya dalam jangka waktu tertentu.

Bahan-bahan ini terdiri dari benda-benda gatal (miang), bisa dan pedih.

Baca Juga: Lirik Lagu Walking Back Home - Vira Talisa yang Viral di TikTok: The Night Was Brighter When You Lingered

Bahan-bahan yang digunakan:

• Bahan Bisa dapat diperoleh dari bahan untuk membuat racun seperti air lipan bara, bisa ular senduk.

Bisa ular kapak, bisa katak puyu, ubur-ubur, bisa karet ipuh, buah kacang hantu, bisa akar-akar kayu dan sebagainya.

• Bahan Miang / Gatal diantaranya adalah sepertu miang sembilu bambu, miang tebu, miang rebung, tali goni, ulat bulu yang masih hidup.

Korban yang terkena santet ini sering akan merasa gatal di tenggorokan, sementara badannya terasa bisa.

• Bahan Pedih (melukai) yang menyebabkan korban merasa pedih saat terkena santau.

• Bahan tersebut adalah kaca, bola lampu, rambut, benang sutra, tali sabut, kuku manusia atau binatang.

Selongsong telur ayam, bahan-bahan kotor dari binatang yang telah mati seperti kulit kecoa, lipan dan sebagainya.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: Perkara Sepele Jadi Biangnya, Terkuak Motif Aksi Sok Jagoang Siswa SMP di Cilacap yang Viral di TikTok