Find Us On Social Media :

Arti Kata Space yang Viral di TikTok, Ternyata Berkaitan dengan Urusan Asmara

By Andriana Oky, Senin, 2 Oktober 2023 | 15:45 WIB

Ilustrasi TikTok

Melansir Tribun Jatim yang mengutip situs Pusiknas Bareskrim Polri, love scamming adalah penipuan berkedok asmara di mana pelaku menaklukkan korban dengan kata-kata cinta bahkan hubungan romansa yang serius.

Love Scamming adalah bentuk rekayasa sosial, di mana penipu menargetkan individu yang mencari persahabatan atau romansa yang kemudian mereka manipulasi. Tujuannya untuk mendapatkan uang atau layanan lain.

Pelaku Love Scamming biasanya akan menipu korban dengan kata-kata cinta bahkan menjanjikan hubungan romansa yang serius.

Setelah itu, pelaku memanipulasi korban untuk mendapatkan uang dan ketika sudah mendapatkan uang, pelaku akan menghilang.

Biasanya pelaku menggunakan identitas online palsu dalam melancarkan aksi love scamming ini.

Orang yang melakukan love scamming atau penipuan percintaan ini ahli dalam apa yang mereka lakukan dan mereka biasanya akan terlihat tulus, penuh perhatian, dan dapat dipercaya.

Biasanya pelaku love scamming mencari mangsa di aplikasi dating dan media sosial.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: Belakangan Viral di TikTok Kata Taylor, Ternyata Ini Artinya