Find Us On Social Media :

Gagal Hubungan Intim di Malam Pertama? Ternyata Ini 5 Penyebab Kamu Sulit Penetrasi

By Grid.,Helna Estalansa, Rabu, 4 Oktober 2023 | 21:01 WIB

Ilustrasi Malam Pertama.

Ini lebih umum terjadi pada perempuan.

Meski begitu, kondisi ini juga bisa terjadi pada seseorang yang sudah pernah berhubungan seks sebelumnya, namun ia merasakan stres di malam pertama setelah pernikahan.

Bisa jadi ini terjadi akibat paparan film-film, di mana orang tersebut menilai aktivitas seks yang ideal seharusnya yang penuh gairah, panas dan mendapatkan klimaks yang sempurna, serta pihak yang melakukannya memiliki fisik yang ideal.

Sementara, pada dunia nyata, hal-hal tersebut belum tentu terjadi.

Vagina adalah organ yang fleksibel dan punya otot yang dapat meregang, termasuk untuk tempat melahirkan bayi.

Namun, ketika wanita merasa cemas dan tegang, vagina juga dapat menegang yang pada akhirnya menyebabkan kesulitan penetrasi ketika berhubungan seks.

2. Kurang foreplay

Ketika perempuan merasa tegang dan cemas ketika hendak berhubungan seks namun pemanasan (foreplay) yang diberikan sudah cukup, maka vagina dapat terlumasi dengan baik dan penetrasi dapat dilakukan.

Namun, jika aktivitas foreplay kurang, kesulitan penetrasi mungkin masih akan dihadapi.

Menurut konsultan andrologi dan seks, Dr dr Hudi Winarso, MKes, SpAnd melalui bukunya, "Seks Pria & Wanita: Manfaat, Masalah, dan Solusinya" (2019), dijelaskan bahwa sebelum memasuki tahap penetrasi, ada tahapan rangsangan.

Rangsang seks yang terpapar melalui indera atau pikiran (fantasi) akan diikuti terjadinya perubahan fungsi tubuh secara otomatis.

Baca Juga: Belum Juga Malam Pertama, Pengantin Pria Tewas Ulah Kecerobohan Teman Sendiri, Nasib Istri Pilu!