GridPop.ID - Seorang pria bernama Yoseph membagikan kisahnya yang sempat divonis mengidap kanker nasofaring stadium 4.
Yoseph membagikan kisahnya melakui akun TikToknya @yosepmatthew yang kemudian viral di media sosial.
Yoseph bercerita perjuagannya melawan kanker nasofaring dimulai sejak 22 November 2022. Awalnya ia hanya mengalami gejala flu seperti umumnya.
"Gejalaku pilek doang awalnya. Sama hidung tersumbat," kata Yoseph dikutip via Tribun Style.
Hanya saja gejala tersebut ia rasakan selama dua bulan berturut-turut.
Selain itu setiap bangun pagi ia akan mengalami mimisan dan nyeri di kepala hingga pipi.
Hasil diagnosis saat itu disebutkan jika Yosep menderita sinus.
Tak cukup memeriksakan diri ke dokter pertama, Yoseph kembali menemui dokter kedua. Setelah mendatangi dokter kedua, dia kemudian diagnosa polip.
"Tapi enggak ketemu massa tumor di dalam hidungku," terang dia.
Kemudian, Yosep melakukan endoskopi hidung secara detail dengan dokter ketiga. Saat itu dokter menemukan massa tumor berdarah di balik polip hidung Yosep.
"Di situ dokter sudah curiga itu tumor, Jadi pas operasi dia biopsi, dan hasilnya tumor ganas," kata Yosep.
Baca Juga: Salah Satunya Cegah Kanker Payudara, Inilah 12 Manfaat Hubungan Intim bagi Wanita