Find Us On Social Media :

5 Ide Hadiah Ulang Tahun Pernikahan untuk Orang Tua Paling Berkesan dan Bermanfaat

By Grid.,Helna Estalansa, Selasa, 17 Oktober 2023 | 10:15 WIB

Ilustrasi anniversary

GridPop.ID - Memperingati ulang tahun pernikahan orangtua adalah momen berharga yang perlu dirayakan dengan penuh cinta dan apresiasi.

Memberikan hadiah ulang tahun pernikahan untuk orangtua tercinta adalah cara indah untuk menunjukkan kasih sayang dan rasa terima kasih atas dedikasi mereka dalam membangun hubungan yang kuat selama bertahun-tahun.

Dalam artikel ini, kami akan berbagi lima ide hadiah ulang tahun pernikahan yang spesial dan bermakna untuk orangtua tercinta.

Ide-ide ini akan membantu kamu menyemarakkan momen berharga ini dengan hadiah yang akan diingat dan dihargai oleh orangtua selamanya.

Mari berikan yang terbaik untuk orangtua kita dalam perayaan ulang tahun pernikahan mereka.

Budaya menabung tentu sudah diajarkan dari orangtua kepada anaknya.

Tidak sedikit orangtua yang selalu mengajarkan bagaimana cara menyisihkan uang jajan untuk menabung dan kepentingan di masa depan.

Setelah dewasa, sudah pasti menabung adalah salah satu cara untuk menyiapkan masa depan.

Menikah, membeli rumah, dan pendidikan anak di masa depan sudah menjadi prioritas para pekerja di Indonesia.

Kalau sudah menabung dan merencanakan tabungan untuk kebutuhan di atas, terkadang kamu melupakan hadiah untuk orang-orang tersayang.

Misalnya saja orangtua yang ternyata beberapa bulan lagi akan merayakan hari ulang tahun pernikahan.

Baca Juga: 6 Ide Hadiah Cowok Karier, Berikan Ini Dijamin Doi Langsung Klepek-klepek

Tunggu dulu, tak perlu panik dengan hadiah apa yang dapat kamu berikan, sebagai kado ulang tahun pernikahan.

Coba simak beberapa ide hadiah berikut!

Gadget atau smartphone

Dengan memberikan hadiah berupa gadget atau smartphone, kamu juga harus selalu menghubungi mereka.

Walau hanya sebentar, dengan fitur video call, orangtua dapat mengobati kerinduan kepada kamu dan juga saudara yang lain.

Barang elektronik

Memberikan hadiah sebuah radio jadul tentu akan membuat mereka bernostalgia.

Atau jika susah untuk mencari radio jadul, kamu juga dapat membelikan DVD player plus dengan CD musik lagu-lagu lama pada saat mereka muda dulu.

Voucher belanja

Tak hanya voucher belanja saja yang dapat Anda berikan kepada orangtua.

Menemani mereka belanja kebutuhan sehari-hari juga dapat menjadi hadiah yang berkesan untuk mereka.

Baca Juga: Inspirasi Hadiah untuk Cewek Sesuai dengan Kepribadian, Dapat Membuatnya Merasa Istimewa

Apalagi jika selama ini kamu selalu sibuk bekerja.

Tiket perjalanan

Ini dapat menjadi bulan madu kedua mereka.

Pilih lokasi yang tenang dan mudah akses transportasi.

Tidak lupa pertimbangkan lokasi wisata yang tidak membutuhkan tenaga yang ekstra bagi orangtua kamu.

Kendaraan

Mobil atau motor juga dapat menjadi hadiah yang tepat untuk kedua orangtua kamu.

Dengan adanya kendaraan, tentu akan memudahkan mobilitas mereka.

Pastikan juga kamu yang membayar seluruh pajaknya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Lima Ide Kado Ulang Tahun Pernikahan untuk Orangtua Tercinta"

Baca Juga: 15 Ide Hadiah untuk Ulang Tahun Anak usia 1 Tahun, Orangtua Bisa Pertimbangkan Deretan Hal Ini

(*)