Find Us On Social Media :

Dikira Kampanye Caleg, Pria Ini Ternyata Promosi Jasa Setrika: Mohon Doa dan Dukungannya...

By Grid.,Helna Estalansa, Rabu, 25 Oktober 2023 | 13:15 WIB

ilustrasi setrika

GridPop.ID - Di tengah hiruk-pikuk kota Bogor, seorang pria dengan gagah berani tampil beda.

Bukan kampanye calon legislatif atau iklan produk, melainkan promosi jasa setrika yang diiringi dengan pemasangan baliho besar, seakan-akan seperti kampanye caleg.

Aksi unik ini mengundang decak kagum dan tawa dari warga sekitar, sambil menimbulkan banyak pertanyaan.

Mengapa pria ini memilih metode yang tak biasa untuk mempromosikan jasa setrikanya? Apa yang sebenarnya terjadi dan apa motivasi di balik aksi ini?

Berikut kisahnya!

Beda dari yang lain, pelaku bisnis ini punya cara unik untuk menarik perhatian pelanggan.

Diketahui, pria bernama Riki Adiputra dan istrinya membuka usaha jasa setrika uap kiloan di Desa Sadeng, Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor.

Bak tak kehilangan ide, Riki Adiputra punya cara unik mempromosikan usahanya dengan memanfaatkan momen di tahun politik.

Riki Adiputra membuat baliho menyerupai alat peraga kampanye (APK) yang biasa digunakan oleh para calon legislatif (caleg).

Isi balihonya pun sangat mirip dengan baliho caleg mulai dari pose foto, hingga dilengkapi dengan kalimat mohon do'a dan dukungannya.

Selain itu, balihonya pun dilengkapi dengan hastag #2023GantiCaraNyetrika.

Baca Juga: Sempat Jualan Bubur Usai Gagal Jadi Artis, Kini Norman Kamaru Pilih Nyaleg