GridPop.ID - Nestapa dialami seorang pengantin pria yang terpaksa membatalkan pernikahannya sendiri.
Pria ini terpaksa membatalkan pernikahannya lantaran tak bisa mengikuti adat istiadat dari keluarga pengantin wanita.
Mengutip Tribun Trends yang melansir laman Eva.Vn kisah tersebut terjadi di daerah pedesaan di provinsi Guangxi, Tiongkok.
Pada hari pernikahan, ada adat mempelai pria pergi ke rumah mempelai wanita untuk menjemputnya.
Mulanya pria itu juga paham bahwa ada tata krama cara bernama 'memblokir pintu' sebelum membawa sang istri pergi dari rumah keluarganya.
Saat ini, keluarga mempelai wanita membukakan pintu untuk mempersilakan pengantin pria masuk.
Berpikir bahwa mengatasi penghalang ini berarti masalahnya terpecahkan, pengantin pria kemudian menghela nafas lega.
Namun tak disangka, saat sang mempelai hendak masuk ke dalam mobil pengantin, tiba-tiba sang paman menghentikan mereka.
Paman pengantin wanita itu meminta pria itu membasuh kaki istrinya.
Setelah selesai dan mengira akhirnya bisa membawa pengantin wanita pergi, tiba-tiba pengantin pria menerima permintaan lain.
Minumlah air untuk mencuci kaki untuk menunjukkan cinta, kata sang paman.
Pengantin pria itu terkejut sekaligus bingung, ia kemudian menatap ke arah ibu mertua dan pengantin wanitanya namun mereka sepakat dengan cara tersebut.
“Kamu selalu bilang kamu mencintaiku, tapi sekarang kamu bahkan tidak berani meminum air bekas rendaman kakiku. Itu hanya minuman. Apakah kamu tidak mencintaiku?” ujar mempelai wanita.
Pria itu lalu merasa dilema dan juga tak setuju dengan prosesi tersebut, alhasil ia menegaskan tidak akan pernah minum air cuci kaki dan tidak akan pernah menikah lagi.
Menghadapi situasi tersebut, keluarga mempelai wanita tetap menolak menyerah. Pengantin pria menjadi sangat marah.
Endingnya kedua pasangan itu tak jadi menikah.
Kisah Lain: Pengantin Pria muntah setelah Cium Pengantin Wanita
Kisah lain seorang pengantin pria langsung muntah setelah mencium istrinya.
Alhasil, aksi si pengantin pria pun mengundang tawa para tamu.
Menariknya, si mempelai wanita juga melakukan gerakan yang sama bak mau muntah usai mencium suaminya, seolah membalas sikap suaminya.
Dilansir TribunTrends dari Eva.vn pernikahan ini terjadi di provinsi Anhui, China.
Pembawa acara kemudian meminta keduanya kembali berciuman. Tak disangka, begitu keduanya berciuman, mereka melakukan gerakan yang sama di waktu yang bersamaan.
Keduanya membuat gerakan seperti muntah dalam waktu yang lama sebelum menyeka mulut mereka.
Faktanya, mereka sudah lama pacaran dan hubungan mereka akrab seperti sahabat.
Mereka mungkin merasa sedikit malu dengan tindakan yang sangat intim seperti ciuman di depan publik.
GridPop.ID (*)