Kemudian mereka bertemu lagi di rumah Irish Bella.
"Akhirnya ketemu lagi itu di tempatnya Irish Bella," ujar Nathalie Holscher.
"Nah, dikenalinlah sama Irish Bella, dia (Ladislao) minta kenalan," jelasnya.
"Jadi yang jodoh-jodohin adalah Irish Bella," sambungnya.
Kala itu Ladislao lah yang pertama kali minta nomor ponsel Nathalie.
"Kamu kan (Ladislao) yang minta nomor telepon aku?" ujar Nathalie Holscher sambil menunjuk kekasihnya.
"Ya kebetulan saya kan laki-laki, saya yang maju duluan," sahut Ladislao Camara.
Setelah itu mereka menjalin komunikasi pertemuan intens.
"Alhamdulillah pas ketemu, 'gilanya' sama, satu frekuensi juga. Tujuannya juga sama," kata Nathalie Holscher dilansir dari kanal YouTube Nit Not.
Nathalie Holscher pun memberi kode terkait hubungannya yang akan melangkah ke jenjang yang lebih serius yakni pernikahan.
"Doain saja sebentar lagi," ujarnya.
Baca Juga: Tak Kapok 2 Kali Gagal Nikah, Sule Mendadak Pamer Kedekatan dengan Gadis Berhijab, Gebetan Baru?
GridPop.ID (*)