GridPop.ID - Seorang wanita meninggal di tangan suaminya sendiri ketika melakukan operasi plastik.
Suami wanita ini memang seorang ahli bedah plastik.
Lantas bagaimana bisa operasi plastik bisa berujung hilangnya nyawa seseorang?
Melansir Tribun Trends, kisah ini dialami oleh wanita betnama Hillary Brown yang menjalani operasi plastik dan ditangani oleh sang suami, Dr. Ben Brown.
Ketika melakukan operasi plastik, Hillary Brown justru mengalami serangan jantung.
Ia sempat dilarikan ke rumah sakit, namun nyawanya tak bisa diselamatkan setelah mengalami koma.
Dr. Ben Brown yang merupakan ahli bedah plastik begitu panik kala itu.
Ia lantas bergegas menghubungi 911.
Seminggu kemudian, ibu tiga anak dinyatakan mati otak, semenjak saat itu alat bantu hidupnya dicabut dan pada akhirnya meninggal.
Diakui Ben, ia sangat terpukul atas kepergian belahan jiwanya.
Pria tersebut berusaha menjalani hidup tanpa istrinya.
Baca Juga: Dikira Beda Orang, Wajah YouTuber Ini Bikin Pangling Usai Jalani Oplas di Thailand
Operasi yang dia lakukan terhadap Hillary digambarkan sebagai operasi kecil dan rutin.
Adapun semua protokol medis yang tepat telah diikuti dan staff terlatih juga berada di lokasi kejadian.
Ben kini menjalani penyelidikan usai istrinya meninggal dunia.
Dalam catatan pengadilan menunjukkan bahwa pasien wanita mengalami serangan jantung setelah kemungkinan mengalami pengobatan berlebihan.
Juru bicara Kantor Sheriff Santa Rosa County Jillian Durkin mengatakan kematian Hillary belum dapat dipastikan.
Pihak terkait juga masih menunggu hasil otopsi yang mungkin akan memakan waktu beberapa bulan.
Di sisi lain, orang tua Hillary sangat terpukul dan ia juga mengharapkan jawaban atas kejadian ini.
"Kami perlu jawaban," ungkap ayah Hillary, Marty Ellington kepada USA Today.
"Kesalahan memang keasalahan, tapi itu tidak membuat putriku kembali," imbuhnya.
Wanita Swedia Rogoh Kocek Rp 1,9 Miliar Lakoni Operasi Plastik Demi Mirip Barbie
Mengutip Tribunnews.com, wanita bernama Alicia Almira (31) ini rela menghabiskan hampir $127.280 (lebih dari Rp 1,9 miliar) untuk menjalani operasi plastik.
Hal tersebut dilakukan demi mirip dengan Barbie.
Alicia Almira mengaku dalam wawancara dengan media Truly bahwa ia telah melakukan dua kali operasi payudara; operasi hidung; pengisi di dahinya, di sekitar mata, pipi, rahang, dan bibirnya; tanam benang botox dan polydioxanone.
"Saya rasa saya tidak akan pernah berhenti menjalani operasi," kata wanita berambut pirang itu, dikutip dari The New York Post.
"Ini adalah bagian besar dari bimbo-fication," lanjutnya.
Ia juga merasa tubuhnya selalu kurang sempurna.
Kendati demikian, ia tak mau sang anak mengikuti jejaknya.
GridPop.ID (*)