Find Us On Social Media :

Pernikahan Putri Kyai Kondang Ini Viral di TikTok, Terima Mahar Capai Rp 1 Miliar

By Helna Estalansa, Jumat, 15 Desember 2023 | 17:45 WIB

Viral potret pernikahan dengan mahar fantastis yang dilakukan oleh pasangan Ning dan Gus

GridPop.ID - Pernikahan dengan mahar fantastis baru-baru ini kembali viral di TikTok.

Kali ini merupakan pernikahan dari pasangan Ning dan Gus.

Usut punya usut, mahar yang diberikan mencapai Rp 1 Miliar.

Karena itulah, video pernikahan yang megah sekaligus memukau ini viral di TikTok.

Melansir dari TribunTrends.com, video pernikahan tersebut diunggah di akun TikTok @estetikahmanisya pada Sabtu (9/12/2023).

Dalam rekaman tersebut, terlihat momen saat rombongan pengantin pria tiba bersama keluarga besar.

Sang mempelai pria tampil dalam balutan pakaian berwarna putih, memasuki lokasi dengan menunggang kuda putih layaknya pangeran berkuda.

Di belakangnya, terlihat barisan panjang pengantin yang datang dengan jumlah yang cukup signifikan.

Pihak keluarga tampak mengenakan pakaian putih dan biru muda, beberapa di antaranya membawa kotak seserahan yang dihias dengan indah.

Baca Juga: Istilah Gamophobia Viral di TikTok, Ternyata Ini Artinya, Ketahui Juga Penyebabnya Berikut Ini

Dalam salah satu kotak tersebut, terlihat sejumlah uang kertas Rp 100 ribu yang tersusun rapi, menandakan jumlah nominal yang besar.