Find Us On Social Media :

Bukan Asin! Kata Salty Punya Makna Lain, Tak Heran Kerap Digunakan Agar Mencegah Hujatan dari Para Netizen

By Ekawati Tyas, Rabu, 20 Desember 2023 | 16:16 WIB

Arti istilah salty yang banyak digunakan anak zaman now.

GridPop.ID - Ternyata ini arti kata salty yang viral dan kerap digunakan agar terhindar dari hujatan.

Biasanya kata salty digunakan netizen X (Twitter) saat mengirim menfess di akun bot.

Tujuan menulis kata salty yakni agar pertanyaan yang diajukan tak mengundang hujatan.

Tapi apa sebenarnya arti salty?

Salty Adalah

Melansir Tribun Jogja, berikut penjelasan tentang kata salty yang viral.

Dalam bahasa Inggris, secara harfiah salty artinya rasa asin.

Tapi jika salty digunakan di media sosial, beda lagi artinya.

Mengutip kamus Inggris Meriam-Webbster, arti kata salty dalam bahasa gaul menunjukkan perasaan kesal, jengkel, geram dan sebagainya.

Arti kata salty berkaitan dengan kata “salt” yang artinya “garam”.

Jika diplesetkan, kata garam bisa berubah menjadi geram.

Baca Juga: Jadi Sound Konten Ngenes, Ternyata Ini Arti Kata Kencana Yo yang Viral di TikTok

Itu lah sebabnya netizen sering menggunakan kata salty dalam mengekspresikan sikap geram atau jengkel.

Apabila ada yang menggunakan kalimat 'No Salty', maka artinya adalah imbauan agar tidak menghujat.

Arti Kata Body Count

Kata yang tak asing didengar netizen lainnya adalah Body Count.

Mengutip Tribun Lifestyle, body count merupakan istilah dari bahasa Inggris.

Apabila diterjemahkan satu per satu, body artinya tubuh dan count artinya hitungan.

Body count atau jumlah tubuh biasanya digunakan sebagai istilah medis yang merujuk pada berapa banyak kematian, dikutip dari HITC.

Body count merujuk pada jumlah orang yang meninggal dunia dalam suatu peristiwa.

Umumnya istilah tersebut berkaitan dengan tentara yang meninggal ketika perang.

Akan tetapi, arti body count yang kerap digunakan di media sosial bukan itu.

Body count merujuk pada jumlah seseorang berhubungan intim dengan orang lain.

Baca Juga: Viral di TikTok, Apa Arti Kata Gacor dalam Bahasa Gaul? Yuk Cari Tahu Biar Gak Ketinggalan

GridPop.ID (*)