Find Us On Social Media :

Ingin Lebih Banyak Berbuat Kebaikan, Desy Ratnasari Mulai Pikirkan Kematian di Usia 50 Tahun

By Luvy Octaviani, Rabu, 10 Januari 2024 | 20:13 WIB

Desy Ratnasari

Diketahui, Nabi Muhammad SAW meninggal dunia di umur 63 tahun.

"Hidup itu pendek kalau mengacu kepada umur kita (yang) belum tentu 63 tahun ya. Saya sudah 50 tahun, berarti 13 tahunan (lagi) lah hidup di dunia," jelas Desy.

"Itu umur pendek itu maksudnya jangka waktu yang mengacu pada itu. Saya berpikir harus berbuat lebih banyak yang baik untuk memperbaiki diri, fokus," katanya lagi.

Sebagai tambahan yang mengutip dari laman kompas.com, Desy Ratnasari sendiri sudah jarang tampil di layar kaca

Desy Ratnasari diketahui memutuskan terjun ke dunia politik dan bergabung dengan Partai Amanat Nasional (PAN) pada tahun 2013 silam.

Usai terjun ke dunia politik, Desy Ratnasari rupanya berhasil terpilih menjadi anggota DPR RI periode 2014-2019.

Dia juga kembali terpilih menjadi anggota DPR RI periode 2019-2024 saat ini.

Di tahun 2023, Desy Ratnasari kembali menunjukkan kemampuan aktingnya lewat 2 film yang dibintanginya.

Desy diketahui membintangi Buya Hamka garapan sutradara Fajar Bustomi yang tayang pada 19 April 2023 lalu.

Dalam film ini Desy Ratnasari memerankan tokoh Ummi Safiyah yang merupakan ibu dari Buya Hamka.

Selain itu, Desy juga terlinat dalam Film Hati Suhita yang sudah tayang pada 25 Mei 2023 lalu.

Baca Juga: Dipepet 2 Pria Sekaligus, Desy Ratnasari Justru Tak Miliki Target Kapan Akan Nikah, Sosok Ini yang Jadi Fokus Utama Bahagianya

Dalam Film Hati Suhita ini, Desy Ratnasari memerankan tokoh Ummik dalam film garapan sutradara Archie Hekegery. GridPop.ID (*)