Find Us On Social Media :

Istri Bantu Siapkan Materi Lawak, Ebel Cobra Nangis Dipecat NET TV

By Andriana Oky, Jumat, 12 Januari 2024 | 21:15 WIB

Komika Ebel Cobra

GridPop.ID - Komika Ebel Cobra mendadak jadi sorotan.

Hal tersebut terjadi imbas dirinya dipecat dari acara komedi Main Hakim Sendiri yang tayang di NET TV.

Tak sendirian, ada komika Praz Teguh yang juga dipecat bersama Ebel Cobra.

Diketahui, acara komedi Main Hakim Sendiri menampilkan Desta, Indra Jegel, Rigen, Tora Sudiro, Jessica Iskandar, Boiyen, dan lainnya.

Diundang ke podcast Vindes, Ebel Cobra mencurahkan isi hatinya.

“Sedih pak kalau ingat itu, terpukul banget gue,” ucap Ebel Cobra dikutip dari YouTube Vindes (11/1/2024).

Ebel memang sempat ditegur karena performanya yang dianggap kurang.

Komika bernapa asli Ahmad Najmi Hidayat ini menganggap teguran itu sebagai motivasi.

Ia pun berusaha berbenah diri dengan bantuan sang istri.

Baca Juga: HEBOH soal Pelawak Sombong, Denny Cagur Beri Pesan Menohok pada Uus: Mari Lebih Bijaksana

“Akhirnya itu kan jadi motivasi buat saya, pas pulang ke rumah gue sempat cerita ke istri, istri akhirnya nyemangatin kalau saya musti semangat buat berkembang,” curhat Ebel Cobra.

"Seminggu dikasih evaluasi itu pak, itu jadi motvasi buat saya semangat lagi," sambung Ebel.

"Anak-anak NET bilang lu berkembang banget di seminggu itu," sahut Desta.

Sayangnya seminggu setelahnya, ia justru diberitahu jika kontraknya tak diperpanjang.

"Ya kenapa dicut kalau misalnya berkembang"ujar Ebel disambut tawa Vinsen, Desta dan Praz Teguh.

Lanjut Praz Teguh menyaksikan langsung bagaimana Ebel Cobra menangis di depannya.

“Nah yang beratnya bagi gua itu kan setelah pamitan dari tim NET TV, itu Ebel ngomong bergetar ‘Ebel pamit ya’, terus pelukan, habis itu keluar gedung, pas gue mau balik ketemu Ebel lagi nyender di mobilnya, akhirnya gue tepuk beri semangat, itu Ebel langsung nangis ‘Ebel sudah berusaha Pras’,” ungkap Praz Teguh.

Profil Ebel Cobra

Ebel Cobra adalah komika asal Palangkaraya yang lahir pada 17 Agustus 1993.

Baca Juga: 'Kalau Mental Kacau Bahaya', Kiky Saputri Siap Jika Sewaktu-waktu Cerai, Tak Akan Jadikan Anak Alasan Bertahan

Melansir TribunnewsWiki.com, diungkapkan selain menjadi komika, Ebel juga kerap membintangi beberapa film, sinetron hingga FTV.

Ebel Cobra memulai karier sebagai komika atau pelawak tunggal dengan bergabung komunitas Stand Up Indo Jakarta Pusat.

Setelah itu, dia mengikutip kompetisi Stand Up Comedy Academy (SUCA) season 4 pada tahun 2018.

Dalam kompetisi tersebut, Ebel berhasil menjadi juara ketiga.

Seusai menjadi juara ketiga di SUCA, Ebel Cobra mulai mendapat beberapa tawaran untuk bermain film, sinetron hingga FTV.

Ebel Cobra telah mempunyai seorang istri bernama Silvy Diary yang dinikahinya pada 2020.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: Jelas Saja Pilih Sembunyikan Anaknya, Kiky Saputri Bongkar Alasan Rahasiakan Statusnya Sebagai Ibu