Find Us On Social Media :

4.031 Knalpot Brong Sitaan Disulap Jadi Monumen Ikan Bandeng di Pati, Polisi: Jadi Pengingat!

By Ekawati Tyas, Minggu, 14 Januari 2024 | 12:45 WIB

Ribuan knalpot brong disulap jadi monumen Ikan Bandeng di Pati.

Melansir Banjarmasinpost.co.id, monumen Ikan Bandeng tersebut dipasang di bundaran air mancur sebelah barat Alun-Alun Pati.

Kasat Lantas Polresta Pati Kompol Asfauri mengatakan, monumen bandeng berukuran panjang 11,5 meter dan tinggi 2 meter ini terbuat dari 4.031 knalpot brong.

"Kami buat monumen bandeng karena bandeng ini produk unggulan khas Pati. Terbuat dari 4.031 knalpot brong yang kami dapatkan dalam operasi empat bulan terakhir," ucap dia.

Dikatakan baha pembuatan monumen bandeng dari knalpot sitaan ini membutuhkan waktu sekitar 10 hari.

Adapun monumen tersebut dikerjakan oleh pengrajin di Rendole, Pati.

Harapannya, keberadaan monumen itu dapat memberikan pesan pada pengguna sepeda motor agar tidak lagi menggunakan knalpot brong.

"Hal ini demi menciptakan situasi kamseltibcarlantas (keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas).

Monumen ini jadi pengingat bagi pengguna jalan yang melintas di area alun-alun, jantung kota Pati," ungkap dia.

@wakkomsm knalpotmu wes dadi iwak cah???? #pati #pativiral #satlantaspati #polrestapati #polrestapatisahabatsejati ♬ suara asli - ???????????????????????? || ???????????????????? - rapip || ????????????????????

Pemkab Pati, ujar Asfauri memberikan tanggapan positif terhadap inisiatif Satlantas Polresta Pati.

Bahkan, penentuan lokasi ini juga dilakukan lewat koordinasi bersama Penjabat (Pj) Bupati Pati dan pejabat Organisasi Perangkat Desa (OPD) terkait.

Dia menuturkan, setelah ini pihaknya tetap akan menggencarkan razia knalpot brong.