Ternyata Tuti, Aksi Cewek Tipu Ojol Ini Viral di TikTok, Ngaku Tak Punya Uang tapi Nekat Pesan Barang Online

By Helna Estalansa, Selasa, 16 Januari 2024 | 05:15 WIB
Tak Punya Uang, Cewek Nekat Pesan Barang Online, Ternyata Sering Tipu Ojol: Tolong Mas Bantuin Beli

Tak Punya Uang, Cewek Nekat Pesan Barang Online, Ternyata Sering Tipu Ojol: Tolong Mas Bantuin Beli

GridPop.ID - Sosok perempuan bernama Melani ini tengah viral di TikTok.

Melani viral di TikTok karena nekat melakukan pemesanan barang secara online meskipun tidak memiliki uang.

Usut punya usut, aksi nekat Melani itu ternyata sudah sering dilakukan.

Melansir dari TribunTrends.com, Melani diketahui sering menipu pengemudi ojek online (ojol).

Barang yang dipesannya juga tidak termasuk kebutuhan pokok.

Karena itu, Melani meminta pengemudi ojol di Yogyakarta untuk membayar belanjaannya.

Permintaan untuk membayar belanjaan tersebut ditolak oleh pengemudi ojol, yang merasa tertipu.

Ia kemudian memviralkan kasus tersebut di media sosial.

Selanjutnya, diketahui bahwa Melani telah melakukan penipuan kepada pengemudi ojol dengan modus yang sama tidak hanya sekali, tetapi beberapa kali di kota lain.

Aksi Melani yang memesan barang online tanpa memiliki uang direkam oleh pengemudi ojol dan dibagikan melalui akun TikTok @revsavourie.

Dalam postingan tersebut, terdapat tangkapan layar yang menunjukkan pesanan Melani melalui aplikasi Gojek.

Baca Juga: Apa Arti Kolay dalam Bahasa Gaul yang Sedang Viral di TikTok Ini?

Ia memesan dua produk kosmetik seharga Rp 25.500 dan cemilan seharga Rp 7.500.

Melalui percakapan chat dengan pengemudi ojol, Melani mengungkapkan permintaan yang tak terduga.

Ia meminta agar belanjaannya dibayarkan oleh pengemudi ojol, atau dengan kata lain, ia meminta traktir.

Pengemudi ojol pun bingung dengan permintaan yang aneh tersebut.

"Tapi aku enggak ada uang ya mas, belum ditransfer uang mas," ungkap Melani lewat chat, dilansir TribunnewsBogor.com, Senin (15/1/2024).

"Maksud e gimana?" tanya driver ojol.

"Iya enggak ada uangnya, jadi minta tolong mas. Tolongin mas bantuin beli," kata Melani lagi.

Sang pengemudi ojol langsung mendatangi tempat tinggal Melani setelah membaca percakapan yang aneh.

Namun, saat driver ojol tiba, Melani keluar dari rumahnya dalam keadaan panik, tanpa memberikan permintaan maaf.

Baca Juga: Sering Dipakai saat Belanja Online, Ini Dia Arti PNP, Istilah Gaul yang Lagi Viral di TikTok

Sebaliknya, ia meminta agar pengemudi ojol tidak berbicara terlalu keras di kosannya.

"Lah ini gimana mba, mbanya enggak bayar?" tanya driver ojol.

"Iya kan minta tolong. Mas jangan keras-keras, kan aku minta tolongnya lewat aplikasi. Soalnya gini ya mas, aku belum megang duit sama sekali," pungkas Melani.

"Makanya saya mau ketemu mbaknya, bukan saya mau ajak bertengkar, saya cuma bawa uang Rp5 ribu," ujar driver ojol.

Tidak hanya itu, Melani malah meminta bantuan kembali kepada pengemudi ojol tersebut.

Ia meminta agar diantarkan ke warung makan terdekat untuk mencari makanan.

Setelah sebelumnya diminta untuk ditraktir, kini ia meminta pengemudi ojol tersebut mengantarnya secara gratis, yang membuat sang pengemudi ojol merasa terkejut.

Pengemudi ojol tersebut mulai curiga bahwa kemungkinan besar Melani akan meminta agar dirinya membelikan makanan.

"Anterin ke depan aja boleh? aku mau sekalian cari makanan deh," pinta Melani.

"Mbanya nanti mau makan pakai uang apa?" tanya driver ojol.

"Kan beli nasi putih, masak sendiri di kos," pungkas Melani.

Baca Juga: Bikin Tamu Undangan Ngakak, Celana Pria Ini Sobek Saat Momen Akad Pengantin, Videonya Viral di TikTok

"Uangnya beli nasi putih dari mana?" tanya driver ojol.

"Kan ada duitnya," ujar Melani.

Hanya bisa menggelengkan kepala, pengemudi ojol akhirnya memilih pasrah untuk mengantarkan Melani ke warung makan terdekat.

Namun, keheranan kembali muncul ketika ia mengetahui bahwa Melani berasal dari Bandung, jarak yang cukup jauh dari Yogyakarta.

"Mbanya asli mana?" tanya driver ojol.

"Bandung," ujar Melani.

"Kok sampai kayak gini banget," kata driver ojol.

Pernah Lakukan Aksi Serupa

Setelah kisah penipuan Melani kepada driver ojol menjadi viral, identitasnya akhirnya terungkap.

Sebuah akun dengan nama Dysa mengungkap perilaku sebenarnya Melani ketika tinggal di Surabaya.

Diduga Melani pernah melakukan penipuan serupa, menipu driver ojol dengan modus yang sama seperti yang sedang terjadi.

Dysa menceritakan pengalaman ini melalui komentar pada unggahan pengemudi ojol.

"Lohh iki emang lagi viral mbak melani ini lohhh, hati hati untuk para driver daerah sby cwe ini emang suka mesen tapi nanti diminta tolongin beli ini," pungkas akun Dysa.

Bukan hanya berbicara, akun tersebut juga menyediakan bukti penipuan yang dilakukan oleh Melani.

Bukti tersebut berupa surat perjanjian yang ditandatangani oleh Melani.

Dalam surat perjanjian tersebut, Melani menjanjikan bahwa ia tidak akan menipu driver ojol lagi dan akan membayar semua biaya yang belum dibayarkan kepada mereka.

"Dengan pihak pertama (Melani) menyatakan berjanji untuk membayar seluruh biaya yang belum dibayarkan kepada ojek online dan tidak akan mengulangi perbuatannya di kemudian hari. Apabila pihak pertama mengulangi, pihak kedua dapat langsung melapor kepada kepolisian Republik Indonesia," tulis Melani.

Namun, ternyata Melani tidak mematuhi janjinya dalam surat perjanjian tersebut karena kembali melakukan penipuan terhadap driver ojol di Yogyakarta.

Baca Juga: Tahan Mual Nekat Makan Sashimi Meski Lidah Menolak, Pengorbanan Pria Mau Kencan di Resto Jepang Demi Ayang Viral di TikTok

(*)