Find Us On Social Media :

Sosok Mbah Melan Viral, Tulus Ajarkan Matematikan Lewat Live TikTok di Usia Senja: Ini Memang Panggilan Hati

By Helna Estalansa, Rabu, 17 Januari 2024 | 05:45 WIB

Mari berkenalan dengan sosok lansia berusia 78 tahun bernama Melan Achmad atau karib disapa Mbah Melan.

GridPop.ID - Baru-baru ini seorang kakek mendadak viral di TikTok.

Kakek ini viral setelah melakukan sesi mengajar matematika melalui siaran langsung di TikTok.

Motivasi di balik tindakan tersebut adalah keinginan untuk berbagi ilmu dan pengalaman yang dimiliki oleh kakek tersebut.

Berikut kisah inspiratif dari Mbah Melan.

Melansir dari TribunTrends.com, Melan Achmad atau biasa dipanggil Mbah Melan mengaku menjadikan mengajar sebagai salah satu hobinya di usia lanjutnya.

Mbah Melan, seorang pensiunan guru matematika berusia 78 tahun, menjadi viral di TikTok karena kegiatannya ini.

Ia menjadi seperti pahlawan tanpa tanda jasa, karena tanpa absen setiap hari ia mengajar melalui live TikTok.

Mbah Melan membagi sesi pengajaran menjadi dua bagian, yaitu matematika untuk SD dan SMP pada pukul 16:00 - 17:30 WIB, dan matematika untuk SMA pada pukul 19:30 - 21:00 WIB.

Aksi live ini dilakukan oleh Mbah Melan melalui akun TikTok dengan nama pengguna binaprestasiswa, yang kini sudah memiliki lebih dari 300 ribu pengikut.

Selain melakukan pengajaran langsung, Mbah Melan juga memposting video pengajarannya untuk memudahkan netizen yang ingin menonton ulang.

Melansir dari YouTube tvOneNews via TribunJakarta.com, Mbah Melan pernah mengungkapkan motivasinya untuk mengajar melalui live TikTok.

Baca Juga: Chord Gitar & Lirik Lagu Karena Kamu - Geisha yang Viral di TikTok, Ternyata Awalnya Bakal Dinyanyikan Luna Maya

Mbah Melan menjelaskan bahwa mengajar melalui platform tersebut adalah hasil dari hobinya dan panggilan hatinya.

Dengan tulus ia menyatakan, "Terus terang saja ini tuh hobi dan memang panggilan hati. Kami punya tujuan untuk berbagi ilmu dan pengalaman," sembari tersenyum.

Mbah Melan membagikan kisahnya, bahwa ia telah menjadi seorang guru matematika sejak tahun 1969 hingga 2018, menggabungkan pengalamannya selama 49 tahun ke dalam sebuah buku yang diberi judul "Matematika Praktis."

"Sudah 49 tahun mengajar, pengalaman itu kami tuangkan dalam buku namanya Matematika Praktis," sambungnya.

Ia kemudian mengungkapkan bahwa baru dua bulan terakhir ini ia memilih untuk mengajar melalui live TikTok.

Saat Mbah Melan memberikan pengajaran di live TikTok, ia menceritakan bahwa ada salah satu muridnya yang mengambil inisiatif merekam sesi pengajaran tersebut.

"Yang punya ide, kameramennya anak muridnya," ucap Mbah Melan.

Setiap harinya, live TikTok Mbah Melan dilihat oleh ratusan netizen.

Banyak dari mereka yang mengungkapkan rasa terima kasih karena Mbah Melan dianggap sangat membantu dalam memahami mata pelajaran matematika.

Bahkan, sebagian besar netizen menyatakan bahwa cara mengajar Mbah Melan dianggap mudah dipahami.

"terima kasih bnyk ya Mbah, berkat ilmu yg Mbah berikan nilai mtk ku yg tadinya 40-50 jdi 70-90 pokoknya terimakasih bnyk debest deh pokoknya,"

Baca Juga: Ternyata Nama Neptu dalam Primbon Jawa, Istilah Tinari Viral di TikTok, Apa Maksudnya?

"sehat selalu ya mbahhh, biar bisa berbagi ilmu yg sangat bermanfaat buat kita semuaaa,"

"MasyaAllah terimakasih ilmunya, sehat selalu mbah,"

"bermanfaat banget mbahh makasih banyak ilmunya mbahh saya peringkat 1 karena liat Mbah,makasihh banyak mbahh,"

"Mbah terima kasih ya berkat mbah yang awalnya nilai mtk 20 alhamdulillah jadi naik nilai nya mbah, sehat selalu ya mbah,"

"Mbah makasihh berkat mbah nilai pelajaran mtk aku jadi di atas 90 tadinya di bawah 70-80."

@binaprestasiswa part 2.@strawbabiess ♬ suara asli - Mbah Guru Matematika

Baca Juga: Viral di TikTok, Mahasiswa S3 Ini Tetap Kuliah Online Meski Sedang Naik Pelaminan, Sang Dosen: Selamat ya...

(*)