Find Us On Social Media :

6 Quotes Menarik dari Drakor Mask Girl, Kisah Seorang Wanita yang Memiliki 2 Karakter

By Andriana Oky, Jumat, 19 Januari 2024 | 20:15 WIB

Serial Netflix Mask Girl

GridPop.ID - Quotes bijak dari drama korea Mask Girl.

Mask Girl merupakan drama Korea Selatan yang tayang pada 18 Agustus 2023 silam.

Melansir laman Parapuan.co drama Mask Girl ini mengangkat cerita tentang seorang wanita yang tidak percaya diri dengan penampilannya.

Karena kondisi itu Kim Mo Mi 'melampiaskan' hobinya tampil di depan publik dengan menjadi joki penyiaran dengan menggunakan topeng.

Dua karakter yang berbeda dalam satu diri seorang wanita menjadi daya tarik dari drama ini.

Berikut beberapa quotes menarik tentang rasa percaya diri dari drama Mask Girl ini:

1. “Tahukah Anda bagaimana kata orang, alam semesta baru terbuka saat Anda jatuh cinta? Rasanya dunia yang kukenal kemarin menghilang.”

2. “Saya ingin menjadi cantik. Itulah satu-satunya tujuan yang saya miliki dalam hidup saya.”

3. “Saya datang dari nol jadi saya pikir cinta adalah sebuah kemewahan yang tidak mampu saya beli.”

Baca Juga: Akhir Pekan Segera Tiba, Simak Quotes Berisi Semangat Positif Sambut Momen Santai

4. “Perlahan-lahan, saya menjadi takut jika orang-orang memperhatikan saya. Dan perlahan, aku menghapus diriku sendiri.”

5. "Aku masih sendiri. Aku masih takut pada orang.”

6. “Aku selalu bertanya-tanya mengapa ibuku cantik, padahal sebenarnya tidak.”

Drama Mask Girl Adaptasi dari Webtoon Dewasa

Masih melansir laman Parapuan, Mask Girl diadaptasi dari Webtoon dewasa dan kontroversial dengan judul yang sama karya Hee See.

Dalam kisahnya, Kim Mo Mi sang tokoh utama mendapatkan perhatian karena kecantikan dan suaranya yang memikat.

Namun, saat deasa ia merasa dirinya tidak cantik meski bentuk tubuhnya menarik. Impiannya pun hancur dan membuatnya melakukan hal baru.

Ia pun kemudian memanfaatkan tubuh indahnya dan mencari perhatian di saluran streaming online dengan menggunakan topeng dan menyebut dirinya Mask Girl.

Kim Mo Mi memanfaatkan penampilannya dalam siaran online dengan pakaian menggoda dan gerakan erotis.

Baca Juga: 8 Quotes Bijak dari Drakor Island 2, Berkisah tentang Pertarungan Manusia Melawan Kekuatan Jahat

Karakter Jo Oh Nam (diperankan oleh Ahn Jae Hong), seorang penggemar 'Mask Girl', sering mengekspresikan nafsu seksualnya saat menonton saluran Kim Mo Mi.

Drama ini juga mencerminkan sisi gelap pemanfaatan internet.

GridPop.ID (*)

Baca Juga: 18 Quotes Inspiratif untuk Memperingati Hari Berat Badan Wanita Sehat, Yuk Kita Mulai Hidup Sehat!