GridPop.ID - Lama tak terdengar kabarnya, artis Nana Mirdad membagikan kabar tak terduga.
Kakak Naysila Mirdad ini menemukan bayi yang dibuang di sekitaran rumahnya.
Nana Mirdad pun sempat membagikan kisah ini di Instagram Storynya, Sabtu (20/1/2024).
"Tega. Sungguh Tega. Banyak perumahan di sekitar sini,
kenapa harus dibuang telanjang hidup2 disini? Dipinggir jalan besar? Di tempat anjing2 besar lewat?" tulis Nana Mirdad.
Setelah menemukan bayi tersebut, Nana Mirdad dan sang suami Andrew White membawa bayi tersebut ke rumah sakit.
Beruntung bayi itu masih selamat.
Baca Juga: Suaminya Dituding Anti Islam karena Hal Ini, Nana Mirdad Beri Jawaban Savage
Diakui Nana Mirdad ia ingin mengadopsi anak tersebut, namun ia tak bisa melakukannya.
"Sebagai seorang ibu, berat meninggalkan bayi ini lagi, rasa hati ingin bawa pulang dan rawat seperti titipan dari Tuhan.
Tapi pastinya itupun bukan hal yang mudah dilakukan, banyak sekali pertimbangannya dalam membesarkan anak," ungkapnya.