Find Us On Social Media :

Istilah Gaul dalam Urusan Asmara, Kata 'Mas Crush' Viral di TikTok, Apa Artinya?

By Helna Estalansa, Minggu, 21 Januari 2024 | 17:45 WIB

Arti mas crush

GridPop.ID - Pernahkah kamu mendengar kata 'Mas Crush'?

Mungkin banyak di antara kamu yang pernah menjumpai kata tersebut di media sosial ya.

Seperti diketahui, kata Mas Crush menjadi istilah gaul yang belakangan ini sedang viral di TikTok.

Melansir dari TribunJatim.com, Mas crush adalah salah satu istilah dalam bahasa gaul yang sering muncul ketika membicarakan urusan asmara.

Secara singkat, mas crush merujuk pada sosok pria yang sedang menjadi objek perhatian atau rasa kagum seseorang.

Penggunaan istilah ini mengandung makna bahwa pria tersebut sedang menjadi pusat perhatian karena penggunaan kata 'mas'.

Kata 'mas' dalam konteks ini mengambil makna kakak laki-laki dalam bahasa Jawa, sehingga mas crush menggambarkan seorang pria yang menjadi objek kagum atau dambaan.

Sebelum menggali lebih jauh tentang mas crush, penting untuk memahami makna kata crush dalam bahasa gaul.

Penggunaan istilah crush ini menjadi viral dan seringkali muncul di TikTok.

Dalam keterangan video TikTok atau komentar, banyak yang menyebutkan istilah crush.

Meski begitu, ada banyak orang yang masih bingung dengan arti dari istilah crush ini.

Baca Juga: Berderai Air Mata, Viral di TikTok Pertemuan Ayah dan Anak yang Terpisah Jarak Malaysia-Indonesia Selama 24 Tahun

Beberapa orang tidak menyertakan penjelasan terkait arti kata crush ketika menggunakannya.

Maka dari itu, bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut tentang crush, arti kata crush dalam bahasa gaul di TikTok, disarankan untuk mencari sendiri.

Bagi yang penasaran, artikel ini memberikan jawaban tentang apa arti crush dalam bahasa gaul.

Arti Crush

Untuk diketahui, istilah "crush" ini sangat umum digunakan di berbagai platform media sosial.

Umumnya, kata ini diungkapkan oleh seseorang kepada orang lain untuk menyampaikan perasaan tertentu.

"Crush" sering digunakan untuk menggambarkan perasaan seseorang terhadap orang lain dan memiliki berbagai tujuan penggunaannya.

Dengan demikian, "crush" dapat diartikan sebagai ketertarikan romantis atau gebetan.

Gebetan biasanya terkait dengan seseorang yang menjadi objek keinginan.

Contohnya, jika kamu menyukai seseorang, misalnya si A, dan ingin memiliki hubungan dengannya, maka si A dapat disebut sebagai "crush"mu.

Jika penggunaan kata "crush" diawali dengan "My," maka artinya adalah "My Crush" yang dapat diartikan sebagai "Gebetan Saya."

Sementara jika diawali dengan kata "Mas," dapat berarti "Mas Gebetan" atau "Gebetan Mas."

Penggunaan kata "crush" bisa dilakukan dengan kalimat atau bahasa yang lebih kompleks, sehingga memberikan kesan yang lebih menyenangkan.

Lebih disukai jika seluruh kalimat menggunakan bahasa Inggris untuk kesan yang lebih baik.

Semoga penjelasan di sini dapat memberikan pemahaman tentang apa itu crush dalam bahasa gaul.

Baca Juga: Viral di TikTok Cerita Wanita Periksa USG Ternyata si Dokter Obgyn Mantan Kekasihnya, Faktanya Bikin Cengar-cengir Sendiri

(*)