Find Us On Social Media :

27 Quotes dari Drama Korea True to Love, Berisi Petuah Soal Cinta dan Hubungan dengan Kekasih

By Luvy Octaviani, Selasa, 23 Januari 2024 | 12:14 WIB

Quotes drama Bora! Deborah atau True to Love dan daftar pemainnya.

GridPop.ID - True to Love menjadi salah satu drama korea yang bisa ditonton ketika kalian membutuhkan hiburan.

Melansir dari laman kompas.com, True to Love merupakan serial romantis yang dibumbui nuansa komedi di dalamnya.

Serial ini mengisahkan tentang kehidupan pelatih kencan terkemuka yang bernama Deborah (Yoo In-na), perencana penerbitan Soo-hyeok (Yoon Hyun-min) dan kepala perusahaan penerbitan Sang-jin (Joo Sang-wook).

Tak hanya menarik, drama korea juga memiliki quotes berisi petuah soal cinta dan hubungan dengan kekasih.

Melansir dari laman korean binge, berikut ini 27 quotes dari drama korea True to Love:

1. “Berkencan bukan lagi suatu keharusan di zaman sekarang ini. Sulitnya mendapatkan pekerjaan, melonjaknya harga-harga, kenyataan pahit dan masa depan yang tidak menentu menimbulkan kekhawatiran akhir-akhir ini. Banyak orang menganggap berkencan bukan lagi ide bagus. Ini telah menjadi hal pertama yang kami tunda atau tinggalkan.” – Yeon Bora

2. “Bagi generasi sekarang, berpacaran membutuhkan uang, waktu, emosi, dan tenaga, dengan kemungkinan gagal yang besar. Itu hanyalah sebuah kemewahan yang sulit dimiliki seseorang. Ini jelas tidak hemat biaya mengingat risiko patah hati.” – Yeon Bora

3. “Setiap kisah cinta memiliki akhir. Untuk akhir yang bahagia dalam kisah cinta kita, apa yang kita butuhkan?” – Yeon Bora

4. “Jujur pada perasaan dan ketulusanmu adalah apa yang dibutuhkan sebuah hubungan.” – Lee Su Hyeok

5. “Yang menggerakan laki-laki bukanlah omelan atau perintah. Kamu harus mendorong mereka untuk melakukannya. Dorong dia untuk mengajak berkencan, dorong dia untuk meminta maaf, dorong dia untuk melontarkan pertanyaan.”

6. “Anda tidak menjalin hubungan kecuali hal itu telah didefinisikan secara verbal.” – Yeon Bora

Baca Juga: Kumpulan Quotes Menarik Drakor Somebody, Drama Misteri tentang Sisi Gelap Pengguna Media Sosial